JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kerinci – Perihal masih berseraknya sampah di salah satu ruas jalan Desa Sungaidera, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kerinci segera membersihkannya.
Kepala DLH Kerinci, Askar Jaya, melalaui pesan whatsapp, Kamis tanggal 17 Februari 2021 mengatakan, mudah-mudahan segera dibersihkan.
"Mudah-mudaha segera dirapikan,"singkatnya.
BACA JUGA:Duh, Sampah Numpuk di Desa Sungaideras, DLH Mana Ya?
Diberitakan sebelumnya, kondisi persampahan di Kerinci masih belum teratasi. Seperti di ruas jalan perbatasan Sungaitutung dan Sungaideras, Desa Sungaideras sampah menumpuk di pinggir jalan.
Tentu saja hal ini membuat keindahan Kerinci tercoreng. Hal ini pun menjadi sorotan warga dan pengendara yang melintas di sana.
“Sering saya lewat sini sampah selalu saja terlihat. Kita berharap LH serius atasi sampah," jelasnya.
Hingga Kamis (17/2) sore ini, belum ada upaya serius dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kerinci terkait hal itu. (sap)