JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris, baru saja melantik pengurus Dekranasda Provinsi Jambi Masa Bakti Tahun 2021-2024 dan Musyawarah Daerah Dekranasda Provinsi Jambi.
Kata dia, setelah dilantik harus bisa melaksanakan tugas masing-masing dengan baik. Kekompakan dan kesatupaduan harus terus dibina dan ditingkatkan untuk meningkatkan kinerja Dekranasda. Tentu dengan berlandaskan pada peraturan
Setelah dilantik, melalui musyawarah yang akan dilaksanakan, dia juga menekankan sekaligus berharap agar bisa merumuskan program kerja yang baik, yang aplikatif, relatif sederhana untuk dilaksanakan tetapi bisa membawa manfaat besar, bukan hanya untuk Dekranasda.
"Untuk masyarakat Provinsi Jambi, khususnya kepada pengrajin, lebih khusus lagi kepada pengrajin binaan Dekranasda. Selaku mitra pemerintah, maka program kerja Dekranasda Provinsi Jambi harus selaras dan sinergis dengan program Pemprov Jambi," jelasnya.
Selanjutnya, Dekranasda juga harus bisa meningkatkan ekonomi yang kreatif, semakin mengemuka, di dalam ekonomi kreatif banyak UKM dan fungsi utama Dekransada adalah pembinan kepada pengrajin, yang sebagian besarnya adalah UKM.
"Ekonomi kreatif dan UKM telah membuka lapangan kerja yang sangat banyak di Indonesia, dengan multiplier effect efek berlipat ganda yang ditimbulkannya, dan berkontribusi besar dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi," sebutnya. (slt/rib)