Jalan Tanah Masih Harus Diperbaiki

Senin 22-11-2021,09:01 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI - Perbaikan infrastruktur jalan, masih harus terus dilakukan di Kelurahan Baganpete, Kecamatan Alambarajo. Sebab, masih ada jalan merah di kawasan tersebut.

Plt Lurah Baganpete, Suandi mengatakan, sejumlah jalan merah yang telah pihaknya data, berada di RT 19, RT 21 dan RT 23.

"Di RT itu memang masih sangat banyak, karena jauh ke dalam. Kalau agak kota, sudah rata-rata bagus. Ada sebagian jelek, tapi tidak sebanyak yang masuk ke dalam-dalam. Butuh proses untuk memperbaikinya, melalui usulan di tahun mendatang," bebernya.

Di jalan tanah ini, kata dia akan diupayakan melalui program yang ada dari pemerintah. Seperti, yang selama ini berjalan, program Bangkit Berdaya.
"Kalau masih ada kegiatan seperti ini, Bangkit Berdaya, DAU dan lainnya, kita usahakan seminimal mungkin, untuk penambahan perbaikan jalan," jelasnya.

Sementara itu, belum lama ini, ada 7 RT yang mendapatkan perbaikan pembangunan jalan lingkungan di Kelurahan Baganpete. Ke depan, dirinya berharap program dapat berjalan dan pembangunan merata. (tav/enn)

Tags :
Kategori :

Terkait