JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, dipastikan bakal bertahan lebih lama di Anfield setelah menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun pada pekan lalu. Pertanyaannya kini, apakah Mohamed Salah dan Sadio Mane yang menjadi andalannya di lini depan The Reds akan menyusul untuk menandatangani kontrak baru?
Kontrak baru Jurgen Klopp memang sudah lama ditunggu-tunggu. Tidak ada alasan untuk tidak memberikan dukungan penuh terhadap Jurgen Klopp di Anfield, di mana manajer asal Jerman itu terbukti bisa membawa Liverpool meraih trofi juara Liga Champions dan Premier League.
Musim ini Liverpool juga masih berpeluang untuk meraih quadruple, atau empat gelar juara. Liverpool masih bersaing untuk bisa menjadi juara Premier League, Piala FA, dan Liga Champions, setelah berhasil meraih gelar juara Carabao Cup.
Ini menjadi bukti bahwa Jurgen Klopp mampu membuat tim asuhannya makin solid dan kuat dalam perburuan trofi juara.
BACA JUGA:Kepanikan Bagi Chelsea, Real Madrid Inginkan Reece James
BACA JUGA:Liga Inggris: Manchester United Putus Tren Buruk
Satu yang menarik, kontrak baru Jurgen Klopp di Anfield diyakini akan memiliki pengaruh besar terhadap pemain-pemain Liverpool yang juga perlu menandatangani kontrak baru, seperti Mohamed Salah dan Sadio Mane.
Kontrak Mohamed Salah dan Sadio Mane sama-sama bakal berakhir pada 2023. Artinya, Liverpool harus segera mengikat keduanya dengan kontrak baru atau akan berpotensi kehilangan kedua pemain secara gratis pada tahun depan.
Pembicaraan kontrak sudah dimulai sejak 2021. Namun, sampai saat ini belum mencapai ujungnya. Diduga, kedua belah pihak masih belum mencapai titik temu soal gaji dan kompensasinya.
Mohamed Salah sudah berulang kali ditanya mengenai kontraknya. Dia mengaku ingin bertahan di Liverpool, tapi keputusan ada di pihak klub.
BACA JUGA:Puluhan Orang Diduga Keracunan Makanan Setelah Bukber di Solo
BACA JUGA:Bebas Bersyarat di Hari Lebaran, Ini Kata Ridho Roma
Masalahnya, Liverpool harus berhati-hati menyepakati nominal gaji baru agar tidak ada kecemburuan di dalam skuad.
Terkini, situasi Mohamed Salah dan Sadio Mane dinilai ulang oleh Kevin Phillips. Menurutnya, penggemar Liverpool tidak perlu khawatir. Perpanjangan kontrak yang dilakukan Jurgen Klopp merupakan pertanda baik untuk banyak hal.
Phillips yakin keputusan Jurgen Klopp bertahan bakal membuat Sadio Mane dan Mohamed Salah juga akan bertahan.