JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Presenter Deddy Corbuzier dianggap mendukung adanya pasangan LGBT di Indonesia.
Ini setelah Deddy mengundang pasangan gay, Ragil Mahardika dan Fred di Podcast miliknya, Sabtu 7 Mei 2022.
Di konten berjudul Pasangan ‘G4y Viral, Konten Sensiitf’, Deddy menggali mengapa Ragil bisa jadi penyuka sesama jenis dan bagaimana seseorang bisa jadi gay.
Akibatnya, ia kembali menjadi perbincangan netizen. Deddy Corbuzier dicap malah ikut memberi panggung terhadap LGBT.
BACA JUGA:Diego Michiels Kembali ke Borneo FC, Usai dari Bali United
BACA JUGA:Catatan Buruk MU, Usai Dibantai Brighton
Mereka yang kecewa menyayangkan mengapa Deddy memberi panggung pasangan gay untuk menjadi bintang tamu di Podcast miliknya.
Warganet meluapkan kekecewaannya melalui kolom komentar unggahan Deddy Corbuzier di Instagram maupun lewat Twitter.
Tidak hanya di YouTube, nama Deddy, LGBT dan Nabi Luth juga sempat trending di Twitter, Minggu 8 Mei 2022. Isinya semua soal podcast Deddy Corbuzier.
Banyak tweet sejenis yang menyuarakan hal senada. Banyak yang kecewa karena bukan hanya Ragil dan Fred pasangan LGBT yang diundang Deddy. Sebelumnya juga ada pasangan lesbian yang diberi ruang oleh Deddy di Podcast-nya.
BACA JUGA:Kabar Duka, Kabag Ren Polres Batanghari Meninggal Usai Lakukan Patroli
BACA JUGA:Sinsen Donasikan 3 Unit Sepeda Motor untuk SMK Binaan Honda
Dikutip dari jpnn.com, Ragil selama ini dikenal sebagai artis TikTok. Dia orang Indonesia yang telah pindah warga negara dan tinggal di Jerman serta menikah dengan pria di negara Eropa itu.(*)