JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Anggota DPRD Muarojambi Fraksi Gerindra, Taufiq saat dikonfirmasi membenarkan kecelakaan yang menimpa rombongan mereka di Kayu Agung, Provinsi Sumatera Selatan.
"Ya Paul yang bawa mobil, samo bu Ade Irma, mobilnya di tumbur dari belakang," sebut Taufiq yang juga ikut dalam rombongan itu, Rabu 18 Mei 2022.
Saat itu rombongan hendak menuju Kantor Bappeda dan DPRD OKI, namun saat keluar dari Jalan Tol Kayu Agung Indralaya tiba-tiba mobil yang dikendarai oleh Anggota Dewan Muaro Jambi Dari Partai PPP Fahrurrozi ditabrak dari belakang.
"Dalam mobil tu cuma ada Pak Paul sama Bu Ade, mereka bawa mobil sendiri, sementara yang lain sudah ada yang duluan. Pas nak keluar tol itu, tiba tiba dihantam dari belakang. Mobilnyo parah, Alhamdulillah bu Ade dengan pak Paul dak apo-apo," sebut Sukardi. Lanjutnya, atas kejadian itu, mobil yang terlibat tabrakan dibawa ke kantor polisi.
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Mobil Rombongan DPRD Muarojambi Kecelakaan di Kayuagung
BACA JUGA:Kemenaker : UMP Provinsi Jambi Rp 2.698.940
Sebelumnya, mobil rombongan anggota DPRD Jambi Innova Rebon warna putih BH 1128 JN mengalami kecelakaan, di Exit Tol Celika, Kecamatan Kayuagung, Provinsi Sumatera Selatan, Rabu 18 Mei 2022.
Bagian depan mobil naik ke trotoar di Exit Tol Celika. Salah satu warga yang menyaksikan ini mengatakan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.57 WIB, saat kendaraan rombongan anggota dewan ini keluar dari gerbang tol Kayuagung.
"Kami terkejut melihat mobil itu langsung naik trotoar ke sebelah kanan, bukan berbelok ke kiri," terangnya. Beruntung saat kejadian, kondisi lalu lintas sedang sepi.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Para penumpang segera keluar dari dalam mobil. Dibantu pengendara mobil lainnya, akhirnya kendaraan tersebut bisa ditarik kembali ke jalan.
BACA JUGA:BSU 2022 Rp1 Juta untuk Pekerja Bakal Cair, Simak Nih Jadwal dan Cara Cek Penerimanya
BACA JUGA:Hati-hati! Kasus Hepatitis Akut di Indonesia Bertambah Jadi 14, 1 dari Jambi
Kalau dilihat, lampu rambu lalulintas di simpang empat menuju Exit Tol Celika memang sudah lama tak berfungsi. Hingga sekarang belum ada perbaikan dari pihak pengelola tol. Kondisi ini membahayakan pengendara yang melintas.
Sekretaris DPRD OKI, Hilwen mengatakan, rombongan ini tujuannya melakukan kunjungan kerja ke DPRD OKI. “Rapat tetap dilakukan seperti jadwal sebelumnya, karena mereka kan bawa mobil lebih dari satu,” kata dia. (rib)