Perebutan Kursi, Zaki Iskandar atau Airin di Pilgub DKI Jakarta 2024?

Kamis 19-05-2022,17:56 WIB
Reporter : Joko
Editor : Jambi Independent

Alasan lainnya Zaki merupakan Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta. “Secara kalkulasi bisa kita bedah kekuatan Zaki dibandingkan Airin. Tentu saja, Zaki memiliki suara lebih besar dibandingkan Airin,” imbuh Jerry MassieMassie, dikutip dari Disway.ID, Kamis 19 Mei 2022.

BACA JUGA:Tampil Dengan Varian Warna Terbaru, Honda Supra X 125 Sudah Terbukti Jadi Andalan

BACA JUGA:Mesut Ozil Bakal Datang ke Jakarta, Raffi Ahmad: Ozil ke Indonesia Berkat Concave

Hal menarik hubungan emonsional antara Zaki dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

”Saya kira Zaki ini the rising star Partai Golkar di DKI Jakarta. Dia figur all around dan bersih. Inilah yang dibutuhkan di DKI Jakarta untuk melanjutkan tongkat estafet Anies Baswedan,” tutur Jerry Massie

Bahkan secara edukatif tak usah diragukan sosok Zaki Iskandar. “Dia jebolan kampus ternama di luar negeri. Dan sudah terdengar gaungnya kader di DPD DKI lalu sudah sepakat Zaki calo gubernur yang akan diusung,” imbuhnya.  

Jerry secara terang-terangan meragukan kemampuan Airin memimpin ibu kota. 

BACA JUGA:Wakapolda Jambi Terima Sertifikat Tanah Polri dari BPN Jambi

BACA JUGA:Halalbihalal Bersama Gubernur Al Haris, Ini yang Disampaikan Bupati Mashuri

“Kabupaten Tangerang salah satu daerah yang progressnya cukup fenomenal dari dua daerah mitra Jakarta. Kabupaten sekelas Tangerang masih bisa bersaing secara pendapatan dengan Kota Tangsel, termasuk penataan wilayah. Anda bisa cek. Ini fakta dan bukan mengada-ada,” tuturnya.

“Saya pikir yang menentukan siapa yang bakal di usung ada di tangan Airlangga sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Poin utama, Zaki fight mendukung sepenuhnya Airlangga inilah ada feet-back tentunya,” imbuh Jerry Massie.

Airlangga sudah mempelajari sosok Zaki Iskandar yang akan mampu bersaing dengan figur lain di antaranya jagoan Gerindra Riza Patria yang kini duduk sebagai Wagub DKI, calon Nasdem Ahmad Sahroni dan juga lainnya.

Saya kira publik di DKI Jakarta tahu siapa yang terbaik lantaran pemilih rasional cukup besar. “Cocoknya Zaki Iskandar - Ahmad Sahroni atau Zaki - Mardani Ali Sera PKS,” usul Jerry.

BACA JUGA:Menko Airlangga Tingkatkan Peluang Kerjasama Strategis Indonesia-Singapura

Apalagi PKS parpol dengan suara terbanyak ke-3 di bawah PDIP dan Gerindra. “Ini pandangan rasional saya. Soal polemik Airin yang kaitannya dengan Wawan silahkan publik yang menilai. Jejak digitalnya masih terbaca kok,” pungkas Jerry Massie. (slt)

Tags :
Kategori :

Terkait