Laka Lantas di Simpang Arab Talang Babat, Seorang ASN Pemkab Tanjab Timur Alami Luka Serius

Minggu 31-07-2022,14:52 WIB
Reporter : Harpandy
Editor : Rizal Zebua

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Tanjab Timur, terpaksa alami luka serius setelah terlibat kecelakaan, Kamis 28 Juli 2022 lalu.

PNS tersebut diketahui bernama Joko (31), warga Kelurahan Baganpete, Kecamatan Alambarajo. Kecelakaan ini terjadi di Simpang IV Kelurahan Talangbabat, Kecamatan Muarasabak Barat. Atau yang biasa dikenal juga dengan sebutan Simpang Arab.

Kasat Lantas Polres Tanja Timur, Iptu Rio R Siregar menyebutkan, laka lantas ini melibatkan satu mobil travel Xenia berwarna hitam dengan Nopol BH 1890 HH, yang dikemudikan Aditia (38), Warga Kecamatan Nipahpanjang, Kabupaten Tanjab Timur.

Sementara Joko,mengendarai motor Revo warna hitam dengan Nopol BH 4873 BQ. "TKP nya di Simpang IV Kelurahan Talangbabat, Kecamatan Muarasabak Barat. Atau yang biasa dikenal juga dengan sebutan Simpang Arab," jelasnya.

BACA JUGA:Komnas HAM Ungkap Rekaman CCTV di Rumah Ferdy Sambo, Ada Putri Candrawathi, Brigadir J dan Bharada E Sedang..

BACA JUGA:Situs Steam dan Paypal Diblokir, Tenang Ini Caranya Biar Bisa Diakses Kembali

Kejadian ini bermula saat Aditia (38), melaju dengan kecepatan cukup tinggi dari Jambi menuju arah Kecamatan Muarasabak Timur.

Setibanya di TKP, dari arah sebelah kanan mobil tersebut melaju satu Joko (31), yang mengendarai motornya datang dari arah RSUD Nurdin Hamzah menuju ke wilayah perkantoran. 

"Pada saat itu posisi motor tersebut sudah hampir melewati persimpangan. Meski sudah melakukan upaya pengereman, mungkin karena kondisi mobil yang melaju dengan kecepatan cukup tinggi, akhirnya tabrakan antar kedua kendaraan tersebut tidak dapat dielakan lagi," terangnya.

Dari hasil olah TKP, juga didapati beberapa indikasi yang menunjukkan kesalahan yang dilakukan oleh sopir itu, karena mengendarai mobil dengan cukup kencang dan tidak mengurangi kecepatan kendaraannya saat melintas di persimpangan jalan tersebut.

BACA JUGA:Breaking News, Aceh Jaya Dilanda Gempa Bumi Bermagnitudo 5,6

BACA JUGA:Bharada E Jalani Asesmen Psikologis, Wakil Ketua LPSK Bilang Begini

Akibat kecelakaan ini, pengendara motor tersebut mengalami cedera cukup serius pada bagian kaki serta pinggangnya, dan harus dirujuk ke salah satu rumah sakit yang ada di Kota Jambi.

"Saat ini untuk pengendara motor masih menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit di Kota Jambi akibat mengalami cedera cukup serius pada bagian pinggang dan kakinya," ungkap Iptu Rio.

Untuk kedua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut saat ini sudah diamankan di Unit Laka Lantas Polres Tanjab Timur.

Kategori :