JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Sebanyak 15 titik pengerjaan fisik melalui Bangkit Berdaya hingga saat ini masih dilaksanakan di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi.
15 titik pengerjaan fisik itu dilakukan di 12 RT kelurahan tersebut. Lurah Pasir Putih, Ubaidillah mengatakan pihaknya mendapatkan kucuran dana sekitar Rp300 juta.
“Itu untuk mengerjakan 15 titik di 12 RT, yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat,” ujar Ubaidillah.
Pada masing-masing titik, kata dia memiliki kucuran dana yang berbeda.
BACA JUGA:Dampak Konsumsi Paracetamol Berlebihan Sebabkan Kerusakan Hari dan Ginjal? Cek Faktanya
BACA JUGA:Dilarikan ke Rumah Sakit, Ayu Ting Ting Harus Dirawat
Jika dibandingkan dengan kelurahan lainnya, Ubaidillah mengatakan pembangunan di kelurahannya memang lebih banyak.
Menurutnya, ini dikarenakan masih banyak ketertinggalan pembangunan di Kelurahan Pasir Putih.
"Untuk jumlah titik pembangunan, kita lebih banyak. Karena kelurahan Pasir Putih sangat tertinggal, jadi kami minta pengerjaan di kelurahan yang sudah selesai, kami minta bantuan dari kelurahan lain agar dialihkan ke Pasir Putih," bebernya.
Adapun dari 15 titik itu, kata dia untuk pembangunan jalan lingkungan. Hanya satu titik untuk pembangunan drainase.
BACA JUGA:Terus Menurun, Ini Update Harga Emas Pegadaian Jumat 21 Oktober 2022
BACA JUGA:Gudang Alo Pabrik Kelapa Kopra di Kualatungkal Terbakar
Hingga saat ini, Ubaidillah mengatakan bahwa pembangunan sudah memasuki tahap ketiga. Persentasenya, kata dia sudah mencapai 50 persen.
"Sekarang sudah 50 persen untuk tahap ketiga, pengerjaan sudah dimulai sejak dua bulan kemarin," katanya.
Pengerjaannya memang lebih lama dan dilakukan secara betahap, kata dia dikarenakan ada banyak titik yang dikerjakan. "Ada 15 titik, jadi memang lama estimasi selesai untuk semua titik," ujarnya.*