JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kondisi ketika stress dan batin merasakan gunda gulana adalah hal yang wajar dialami manusia, karena itu dianjurkan untuk baca doa tertentu agar mendapatkan ketenangan.
Tidak hanya itu, doa yang dibaca ketika stress dan batik merasa gunda adalah bentuk kepasrahan kepada Allah SWT.
Amalan doa ketika stress dan batin dilanda rasa gunda gulana. Mendekatkan diri kepada Allah SWT tentunya sangat dianjurkan bagi umat Islam.
Selain doa yang dibacakan saat ketika mengalami stress, ada juga amalan untuk mencegah pikiran menjadi gunda gulana.
BACA JUGA:Shalawat Kamaliyah, Sekali dibaca Setara 70 Ribu Kali Bersholawat, Ini Lafalnya
BACA JUGA:Ini 22 Nominasi Ajang Piala Citra 2022, 2 Film Bersaing Ketat
Berikut adalah bacaan latin untuk doa yang dapat dibaca dan diamalkan, agar hati dan pikiran lebih tenang termasuk ketika menghadapi persoalan.
Allahumma Inni audzubika minal hammi wal huzni wal ajzi wal kasali wal bukhli wal jubni wal dholaid daini wa gholabatir rijali.
Artinya: Ya Tuhanku, aku berlindung kepadaMu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa lemah serta kelemahan, dari kebakhilan serta sifat pengecut, dan beban utang serta tekanan orang-orang jahat.
Kemudian, ada juga doa yang dapat membuat hati lebih tenang dari QS Al Baqarah ayat 250. Pada masa lalu, bacaan ini diucapkan Tentara Talut ketika akan berperang melawan Jalut yang lebih kuat.
BACA JUGA:Harga Emas di Pegadaian Minggu Ini Naik, Simak Daftarnya
BACA JUGA:OJK Dorong Pelaku Usaha di Jambi Manfaatkan Instrumen Pasar Modal
Selain itu, ada juga doa untuk membuat hati dan pikiran lebih tenang. Bacaan ini diriwayatkan diucapkan oleh Nabi Musa AS ketika melawan Firaun.
Bacaan latin dari doa tersebut: Rabbish rahli sadri. Wayassirli amri. Wahlul uqdatam millisani. Yafqahu qauli.
Arti dari doa yang dibacakan: Wahai Tuhanku, lapangkanlah bagiku dadaku, dan mudahkanlah bagiku urusanku, dan lancarkanlah lidahku supaya mereka faham ucapanku.