Laka Beruntun Kembali Terjadi di Jalan Jambi Palembang KM 19 Mestong

Kamis 10-11-2022,12:59 WIB
Reporter : Junedi
Editor : Surya Elviza

MUARO JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kecelakaan lalulintas lagi dan lagi terjadi di wilayah hukum Polres Muaro Jambi.

Lakalantas yang terjadi di Jalan Lintas Jambi Palembang tepatnya di KM 19 RT 22 Desa Sebapo Kecamatan Mestong Kabupaten Muaro Jambi sekitar pukul 07.30 wib pagi tadi mengakibatkan Mobil Dump Truck rusak berat di bagian depan.

Kasatlantas Polres Muaro Jambi melalui Kasi Humas AKP Amradi saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.

"Ya benar, laka tersebut sudah ditangani oleh Satlantas Polres Muaro Jambi," sebutnya.

BACA JUGA:Pemprov Jambi Buka Penerimaan PPPK Tenaga Kesehatan, Ada Nilai Plus Bagi Honorer

BACA JUGA:Hore! Menaker Ida Fauziah Pastikan UMP 2023 Naik

Lanjutnya, berdasarkan data yang diterimanya dari Satlantas Polres Muaro Jambi.

Kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut bermula dari Mobil Dump Truk BH 8717 MJ yang berjalan dari arah Jambi menuju arah Palembang.

Pada saat di TKP di jalan tikungan ke kiri beraspal mobil dum truck tersebut oleng ke jalur jalan sebelah kanan dan menabrak Mobil Trul Mitsubishi Colt Diesel BE 8530 NP yang datang dari arah berlawanan yaitu dari arah Palembang menuju arah Jambi.

Kemudian dari arah belakang Mobil Truck Mitsubishi Colt Diesel BE 8530 NP datang Sepeda Motor Honda Mega Pro BH 4874 MJ yang langsung menabrak bak bagian belakang Mobil Truck Mitsubishi Colt Diesel BE 8530 NP tersebut.

BACA JUGA:Kemenkes Sebut Kasus Covid 19 Melonjak : Jakarta, Bali dan Surabaya Terbanyak

BACA JUGA:Jadi Korban PHK, Puluhan Buruh PT Djambi Waras Tuntut Hak Mereka Sesuai Ketentuan

Akibat kejadian tersebut, Mobil Dump Truck BH 8717 WI yang dikendarai oleh Randa Joseppat (26) mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depan.

"Untuk korban jiwa tidak ada, hanya saja pengendara Sepeda Motor Honda Mega Pro Suherman dan Randa Joseppat mengalami luka ringan. Sedangkan Sopir Truck Colt Diesel BE 8530 NP Mardion dalam keadaan sehat Jasmani rohani. Untuk kerugian ditaksir sekitar Rp 65 juta," tandasnya. *

 

 

Kategori :