JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Ledakan bom terjadi di dekat Polsek Astana Anyar Kota Bandung, mengagetkan warga sekitar.
Ledakan bom di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung terjadi sekitar pada Rabu, 7 Desember 2022 sekira pukul 07.00 WIB.
Ledakan bom yang terjadi di Polsek Astana Anyar Kota Bandung itu diduga ledakan bom bunuh diri.
Bahkan, foto-foto serpihan tubuh pelaku bom bunuh diri itu beredar di media sosial WhatsApp.
BACA JUGA:5 Fakta Menarik Kenapa Kamu Harus Liburan ke Sumatera Selatan, Nomor 3 Ngangenin Banget
BACA JUGA:Kabar Duka, Pendiri Sunda Empire Lord Rangga Meninggal Dunia
Diketahui pelaku yang diduga melakukan bonuh diri tewas di tempat kejadian perkara.
Mengutip Jabar Ekspres, berdasarkan pantauan di lapangan langsung, saat ini aparat sudah memasang police line.
Dilokasi kejadian terlihat Tim Densus dan Tim Gegana dari Polda Jabar sudah turun ke lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kendati begitu, aparat kepolisian masih belum memberikan informasi lanjutan terkait dengan dugaan aksi bom bunuh diri itu.
BACA JUGA:Harus Tahu, Ini 5 Suku yang Ada di Sumatera Selatan
Hanya saja, polisi sampai saat ini belum memberikan keterangan resmi terkait adanya korban akibat peristiwa ledakan bunuh diri itu.
Kejadian tersebut sontak membuat kaget warga yang sedaang melaksanakan ativitas. Untuk diketahui letak Polsek Astana Anyar berada di pusat Kota Bandung dan dekat dengan area perbelanjaan ITC Kebon Kelapa.*
Artikel ini juga tayang di Jabar Ekspres dengan judul BREAKING NEWS: Diduga Bom Bunuh Diri Terjadi di Polsek Astana Anyar!