JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) terus mengalami kenaikan. Baik itu harga BBM pertalite, BBM pertamax, BBM solar dan lainnya.
Kalian tentu berharap, pemerintah melalui Pertamina suatu saat menurunkan harga BBM ini suatu hari kan. BBM sangat dibutuhkan dalam kebutuhan sehari-hari, bagi pengendara.
Mulai dari ketersediaan, hingga sampai penetapan harga BBM, akan sangat berpengaruh pada mobilitas masyarakat.
Kenaikan harga BBM, tentu sangat berpengaruh pada masyarakat. Sebab, biasanya akan dibarengi dengan kenaikan harga-harga barang lainnya.
Kapan ada penurunan harga BBM, Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum memastikan hal ini. Nah sembari menunggu harga BBM turun, ada baiknya kalian mencoba cara lain.
Yaitu dengan cara menghemat penggunaan BBM kendaraan anda. Melansir dari laman auto2000.co.id, ada cara menghemat BBM untuk mobil anda.
Pemerintah memang sejak jauh-jauh hari mengingatkan tindakan menghemat penggunaan BBM. Nah untuk itu, efisiensi penggunaan BBM sangat penting.
Dari pada menunggu kepastian penurunan harga BBM, lebih baik jika anda mulai untuk menghemat penggunaan BBM pada kendaraan kan.
BACA JUGA:Hore! Harga BBM di Jambi Turun, Cek di Sini Harga Pertalite dan Pertamax per 14 Januari 2023
Berikut ini adalah 12 cara menghemat BBM untuk mobil anda.
1. Panaskan Mesin Mobil Sebelum Digunakan
Memanaskan mesin mobil rupanya sangat penting. Tindakan ini dapat membuat putaran mesin jadi stabil. Pasalnya, putaran mesin yang tidak stabil bisa mengakibatkan konsumsi BBM cukup besar.