Kuliner Khas Sumsel, Ini 5 Jenis Masakan Pindang Enak dan Terkenal di Sumatera Selatan

Selasa 24-01-2023,15:51 WIB
Editor : Surya Elviza

Pindang pegagan merupakan makanan khas suku pegagan, sub Suku Ogan yang bermukim di pesisir aliran Sungai Musi. 

Saat ini pindang pegagan banyak digemari dan menjadi kuliner terfavorit di Kota Palembang. Pindang ini biasanya menggunakan ikan patin, tomang, baung dan gabus. 

Kuahnya berwarna kemerah-merahan dengan cita rasa sedikit asam dan pedas ditambah aroma terasi dan asam jawa. 

2. Pindang Palembang

Masakan pindang Palembang identik dengan pindang ikan patin yang memiliki cita rasa kuah yang segar dan pedas. Kesegaran kuah yang sedikit pedas membuat nafsu makan bertambah. Daging ikan patinnya juga lembut.

Pindang ikan patin menggunakan bahan ikan patin yang sudah dipotong-potong. Untuk penyedap menggunakan eruk nipis, nanas, dan daun kemangi. 

Bumbu yang digunakan, daun bawang, asam, garam, daun salam dan gula secukupnya. Selanjutnya, lengkuas dan serai cukup digeprek. 

BACA JUGA:Ditarget Selesai Agustus 2023, Kementerian PUPR Percepat Pembangunan Jalan Tol Kramasan-Betung

BACA JUGA:Truk Batu Bara Tanpa Nopol Tabrak Gardu PLN, 120 Warga Pall Merah Terdampak Listrik Padam

3. Pindang Musi Rawas

Masakan pindang yang tidak kalah populer di Kota Palembang, yakni pindang Musi Rawas. 

Kuah pindang yang segar berasal dari jeruk nipis, daun salam, daun jeruk, serai yang dimemarkan,sedikit asam jawa serta tomat dipotong dadu kecil-kecil. 

Sementara, bumbu yang dihaluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah keriting, kunyit, jahe dan terasi. Berbeda dengan pindang Palembang, pindang Musi Rawas menggunakan bawang putih dan jahe. 

Sebelumnya, bumbu yang sudah dihaluskan ditumis hingga wangi, baru dimasukan ke rebusan air kuah pindang. Setelah matang, ditambahkan daun bawang yang diiris, daun kemangi, cabe rawit dan cabe merah.

BACA JUGA:5 Bahaya Kurang Minum Air Putih

BACA JUGA:Daftar Makanan Penambah Stamina, Biar Semangat Sepanjang Hari

Kategori :