Menurut AHY, Anies Baswedan selaku bacapres akan memiliki independensi dalam menentukan pasangannya, tanpa diintervensi oleh pihak manapun.
Dengan demikian, kata AHY, pasangan ini akan harmonis dan saling melengkapi ketika kelak mendapatkan amanah untuk menjalankan roda pemerintahan.
AHY mengatakan, hal yang wajar terjadi apabila antar PKS dan Demokrat ingin mengusung kadernya sebagai Bacawapres.
Namun yang terpenting, kata AHY, diskusi Bacawapres hendaknya tidak menghambat finalisasi koalisi.
Dengan demikian, lanjut AHY, tiga partai memiliki kesetaraan yang sama dalam koalisi. *