Usai Operasi di RS Polri Kramat Jati, Begini Kondisi Kesehatan Kapolda Jambi dan Ajudannya

Minggu 26-02-2023,09:21 WIB
Editor : Risza Saputra B

Helikopter yang ditumpangi Rusdi merupakan helikopter Polri jenis Super Bell 3001. 

Rusdi dan rombongan rencananya melakukan perjalanan ke Kerinci untuk kunjungan kerja ke Polres Kerinci dan meresmikan gedung SPKT.

BACA JUGA:Kabar Gembira..! Menpan RB Pastikan Honorer Tak Dipecat : Skema sedang Dibahas

BACA JUGA:Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Bocah yang Hilang di Sungai Merangin

Selain Kapolda Jambi, personel polisi lain yang menjadi korban dalam kejadian itu adalah Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira, Dirpolair Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan, Koorspripim Kompol Ayani, ADC Briptu Muhardi Aditya.

Kemudian, ada tiga awak helikopter yaitu pilot AKP Ali Nurdin S Harahap, kopilot AKP Amos Freddy P Sitompul, serta mekanik bernama Aipda Susilo.

Evakuasi terhadap para korban ini berhasil dilakukan pada Selasa 21 Februari 2023.  Proses evakuasi pun berlangsung dramatis. Semua cemas menunggu kabar keberhasilan evakuasi ini.

Pasalnya, berkali-kali evakuasi jalur udara ini gagal. Helikopter terpaksa harus putar balik.  Ini karena cuaca di kawasan tersebut cukup buruk. Hujan deras, ditambah lagi kabut tebal menyulitkan tim evakuasi jalur udara. *

Artikel ini telah tayang di disway.id, dengan judul Pasca Jalani Operasi di RS Polri, Kondisi Kapolda Jambi Mulai Membaik

Kategori :