MUARATEBO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Nahas, berniat mandi di jamban tepian Sungai Batanghari, Masno, Warga Pulau Temiang, Dusun Bawah, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, diterkam buaya, Selasa 28 Maret 2023.
Informasi yang berhasil dihimpun, kejadian bermula saat korban berniat mandi di jamban tepian Sungai Batanghari menjelang waktu berbuka puasa sekira pukul 18.00 WIB.
Baru saja mengayuh gayung, korban langsung diterkam buaya Sungai Batanghari yang dikenal sangat ganas, karena habitatnya dirusak tangan-tangan tak bertanggung jawab.
Akibatnya, korban harus dilarikan ke Puskesmas Tebo Ulu untuk mendapatkan 40 jahitan luka robek akibat terkaman buaya Sungai Batanghari.
BACA JUGA:Ditetapkan Tersangka oleh KPK, Ini Kasus yang Menjerat Bupati Kapuas dan Istri
BACA JUGA:Gunung Anak Krakatau Erupsi, Muntahkan Abu Vulkanik, Masyarakat Diminta Siaga
Korban mengalami luka serius di bagian kaki sebelah kiri dan perut mengalami dua luka bekas gigitan sang raja air.
Saat ini, korban di bawa ke Puskesmas Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu untuk mendapati pertolongan medis.*