Tim Putri KFC DBL Indonesia All-Star 2023 Juara Kompetisi Basket di Amerika Serikat

Senin 10-07-2023,17:41 WIB
Reporter : Jambi Independent
Editor : Risza S Bassar

Selalu dalam posisi unggul selepas tepis mula, tim putri menang dengan skor akhir 30-23 dan menjadi juara Chicago Summer Jam kategori putri. 

BACA JUGA:Jangan Lewatkan! Malam Ini Charly Bakal Tampil di Pembukaan Porprov XXIII Jambi 2023

BACA JUGA:Cek SPBU Sekarang, Harga BBM Pertamina Turun per Senin 10 Juli 2023, Segini Harga Pertamax-Pertalite

"Kami sempat down banget waktu kekalahan pertama. Kami bermain tidak lepas yang membuat kami akhirnya kalah," tutur Erinindita Priasmadafa, pemain asal SMA Tritunggal Semarang.

"Di gim dua, final, kami tidak mau kalah. Kami kasih semuanya, habis-habisan dan bersyukur kami bisa menang. Ini hasil kerja keras seluruh bagian tim," tutupnya.

Keikutsertaan skuad KFC DBL Indonesia All-Star 2023 ini merupakan rangkaian dari program belajar ke Amerika Serikat. KFC DBL Indonesia All-Star 2023 merupakan skuad elite yang dibentuk dari kompetisi basket pelajar Honda DBL with KFC. Kompetisi itu berjalan tiap tahun, dari Aceh sampai Papua.

Ada 24 pemain terbaik yang ada di skuad elite tersebut. Plus empat pelatih terbaik yang juga disaring dari kompetisi yang sama. Sebelum terpilih menjadi skuad elite, mereka mengikuti program yang bernama KFC DBL Camp. Ada ratusan anak yang tergabung di camp tersebut.

BACA JUGA:Zodiak ini Miliki Wajah Cantik, Auto Jatuh Cinta jika Melihat

BACA JUGA:BREAKING NEWS: 4 Angkutan Batu Bara Kecelakaan Beruntun di Batanghari, Netizen: Duit Pijak Rem Dak Ado

Mereka merupakan pemain terbaik yang terpilih di setiap kota penyelenggaraa kompetisi DBL.

Program DBL Camp dan DBL Indonesia All-Star sejauh ini memiliki dampak positif dalam dunia basket Indonesia.

Di PON Papua lalu misalnya, lebih dari 60 persen pemain yang membela tiap provinsi merupakan alumni dari program tersebut.

Terbaru, dampak itu terasa di SEA Games Kamboja 2023. Ketika Timnas basket putri Indonesia untuk pertama kalinya dalam sejarah berhasil membawa pulang medali emas.

BACA JUGA:5 Shio yang Baru Meraih Kesuksesan dan Kekayaan di Masa Tua

BACA JUGA:Paling Sulit Dinasehati, Ini 5 Zodiak Paling Keras Kepala, No 3 Suka Bantah

Dari 12 pemain di skuad timnas itu, 8 di antaranya merupakan alumni kompetisi DBL. Sebanyak 6 enam di antaranya pernah merasakan menjadi skuad elite DBL Indonesia All-Star. *

Kategori :