KPP Pratama Muara Bungo Edukasi Perpajakan Sejak Dini Dengan 'Pajak Bertutur'

Kamis 27-07-2023,10:48 WIB
Reporter : Siti Halimah
Editor : Edo Adri

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID-Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Muara Bungo mengelar sosialisasi tentang pajak kepada para siswa siswi di sekolah Diniyyah alzhar Muara Bungo bertempat diruang pola Sultan Sulaiman Diniyyah Alzhar pada Kamis 27 Juli 2023.

"Mengenalkan pajak harus dimulai sejak dini yaitu siswa SD, SMP, SMP, dan PerguruanTinggi" kata Kepala Seksi Pelayanan Zuheid Budhiwardoyo seusai sosialisasi Pajak Bertutur di Sekolah diniyyah Al-Azhar Muara Bungo.

Ia mengakui, Pajak Bertutur merupakan kegiatan tahunan Kementerian Keuangan yang dilakukan serentak se-Indonesia dengan peserta anak anak sekolah SD ,SMP ,SMA sampai perguruan tinggi di kalangan siswa bertujuan untuk menanamkan kesadaran pada generasi penerus arti penting pajak dalam pembangunan bangsa.

Kedepan harapan nya selesai mereka kuliah atau sekolah terjun kedunia kerja sehingga memiliki kesadaran dan kepatuhan dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya.

BACA JUGA:6 Zodiak yang Paling Casual dalam Gaya Berpakaian, Kenyamanan dan Santai di Atas Segalanya

BACA JUGA:6 Shio yang Paling Disegani karena Wibawanya

Hal itu merupakan inklusi kesadaran pajak sejak dini sehingga siswa lebih mengerti tentang makna penting membayar pajak.

"Nah dengan kegiatan ini kami optimistis sekarang ingin meningkatkan kesadaran pajak di kalangan generasi muda sejak dini," katanya.

Dengan Pajak Bertutur, lanjut zuheid, generasi muda akan mengetahui untuk apa penggunaan dari membayar pajak tersebut.

Melalui kegiatan itu, menurut dia, pada siswa dapat membangun karakter anak menjadi taat pajak saat dewasa kelak.

BACA JUGA:Waspada Karhutla, Desa Semambu Terima Penghargaan Desa Bebas Api dari Asian Agri

BACA JUGA:6 Zodiak yang Punya Insting Kuat dalam Mencari Uang, Cuan Ngalir

"Sosialisasinya tidak hanya sekedar bercerita, tetapi juga diisi dengan materi manfaat pajak  dan  kegunaannya dan sebagainya," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Madrasah Aliyah s Sunandar menyampaikan terima kasih kami ucapkan dengan KPP Muara Bungo yang sudah memberikan penyuluhan sosialisasi pajak bertutur kepada para siswanya.

Ini merupakan adalah sebagai sumber literasi terbaru sebagai pendukung kurikulum merdeka bagi kami karena biasa mereka belajar dari buku dan guru, tapi juga melalui praktisi dan pakar sehjingga otomatis memberikan warna bagi mereka tentang pengetahuan.

"Saya mengharapkan sosialisasi ini bertujuan jangka panjang agar anak dapat motivasi lebih belajar dalam menceritakan kepada orangtuanya mengenai pajak dan pentingnya membayar pajak dikenalkan sejak dini,"katanya.*

Kategori :