Penting Atur Keuangan Anda, Ini Cara Siapkan Dana Pendidikan Anak hingga Kuliah, Orang Tua Wajib Tau

Rabu 25-10-2023,04:30 WIB
Reporter : Jambi-independent.co.id
Editor : Surya Elviza

Dari beberapa informasi yang sudah dikumpulkan, kira-kira nanti ingin menyekolahkan anak di mana?

Namun, ketika mereka sudah kuliah, pilihan ini bisa didiskusikan bersama. Namun sebagai catatan, pilih sekolah yang sesuai dengan kemampuan anak dan finansial, ya.

3. Hitung Perkiraan Biaya dan Susun Anggaran.

Setelah mencari informasi biaya dan memutuskan tempat sekolahnya, Anda mungkin sudah punya gambaran terkait dana yang harus dikeluarkan.

Nah setelah itu, apa yang harus dilakukan? Sehubungan dengan ini, Anda bisa mulai membuat anggaran untuk mengestimasi besaran uang yang harus dialokasikan dalam tabungan dana pendidikan anak.

BACA JUGA:Koordinasi Pengamanan Objek Vital, PT Pertamina Hulu Energi Berkunjung ke Korem 042/Gapu

BACA JUGA:BREAKING NEWS : Kejaksaan Negeri Sungai Penuh Tetapkan Kades Siulak Kecil Hilir Jadi Tersangka

Di tahap ini, Anda perlu menentukan prioritas dengan baik agar semua kebutuhan tetap terpenuhi.

Jangan sampai, terlalu fokus menabung dana pendidikan anak membuat kebutuhan lain terbengkalai atau sebaliknya. 

4. Buat Rancangan Anggaran Sesuai Inflasi

Tak kalah penting, cara mempersiapkan dana pendidikan anak selanjutnya, yaitu sesuaikan rencana anggaran dengan inflasi.

Seperti yang diketahui, inflasi selalu terjadi setiap tahunnya dan tidak dapat dihindari, akan tetapi Anda harus benar benar menyiapkan hal ini. *

 

Kategori :