JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Ratusan pengemudi bajaj, petani, nelayan dan karyawan pabrik dari kelompok masyarakat Arus Bawah Indonesia menyatakan dukungan untuk paslon 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Arus Bawah Indonesia yang terdiri dari berbagai elemen lapisan masyarakat bawah siap mengawal kemenangan Prabowo-Gibran sekali putaran.
Rombongan berkumpul di Waduk Pluit, Jakarta Utara dan melakukan konvoi menuju kediaman Prabowo Subianto, di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu 28 Januari 2024.
Ketua Umum Arus Bawah Indonesia Irwan mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena Prabowo merupakan seorang patriot yang memiliki jiwa negarawan dalam kepemimpinan nasional. Selain itu, memilih Gibran sebagai wakil yang mewakili figur generasi muda.
BACA JUGA:7 Tips Atasi Stunting Anak Sejak Dini, Tetap Pantau Pertumbuhan Anak Moms
“Kami melihat kombinasi tepat Prabowo sang patriot dan Gibran mewakili generasi milenial. Mas Gibran sebagai perwakilan anak muda merupakan perwujudan Indonesia dalam menyambut keuntungan bonus demografi guna menghadapi persaingan global dan dapat membawa Indonesia menuju Indonesia Emas 2045," tegas Irwan.
Lebih lanjut, Irwan menyampaikan bahwa dukungan Arus Bawah Indonesia terhadap pasangan calon nomor 02 Prabowo-Gibran ini terinspirasi dari Gerakan Sekali Putaran (GSP) yang dipelopori oleh Muhammad Qodari.
Arus Bawah Indonesia sepakat bahwa Pilpres 2024 selesai dalam sekali putaran sangat diperlukan agar hemat waktu, hemat biaya, dan lebih damai.
"Kami harap agar penyerahan dukungan ini dapat menambah semangat daya juang untuk Prabowo-Gibran meraih kemenangan dalam sekali putaran. Tentu kami ini tidak terlepas dari Bang Qodari yang terus menyuarakan Gerakan Sekali Putaran," kata Irwan.
BACA JUGA:12 Tips Cara Agar Mobil Bekas Bisa Cepat Laku Dijual
BACA JUGA:Game Berat Auto Rata! Cek Spesifikasi dan Harga Samsung A34 5G 2024
Irwan juga memaparkan pihaknya telah menyerap aspirasi rakyat melalui program road show ‘Rakyat Bicara” Arus Bawah Indonesia dari berbagai daerah yang mayoritas menginginkan pasangan Prabowo-Gibran dapat meneruskan keberlanjutan pemerintahan Jokowi.
"Kami berdialog banyak hal, termasuk keberanian untuk melanjutkan program pro kerakyatan yang digagas pemerintahan Pak Jokowi," tegas Irwan.
Lanjut Irwan menjelaskan, road show itu dilakukan dengan keliling daerah menyerap aspirasi langsung dari masyarakat.