Di wadah lain, mixer putih telur dan gula halus hingga lembut putih kaku, jika dibalik wadahnya, telur tidak akan tumpah.
Masukkan sepertiga bagian putih telur ke dalam adonan coklat, aduk balik dengan spatula. Lakukan sseperti itu hingga semua putih telur tercampur rata. Tapi jangan sampai overmix.
Panaskan oven selama 10 menit.
Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dioles margarin dan dilapisi kertas roti. Ratakan lalu hentak-hentakkan untuk mengeluarkan udara yang terperangkap di dalamnya.
Panggang dengan suhu 180 derajat Celcius selama 20 menit atau hingga matang.
Keluarkan jika sudah matang, selagi masih hangat, keluarkan cake dari loyang lalu beri alas kain bersih.
BACA JUGA:Bahaya! Jangan Minum Ini Saat Buka Puasa
BACA JUGA:Mobile Legends Profesional League Indonesia: King Is Back! Kingdom Full Senyum
Gulung bolu, dan biarkan hingga dingin.
Keluarkan isian krim coklat dari kulkas. Buka gulungan bolu, lalu oles merata dengan krim. Gulung lagi.
Potong-potong bolu gulung double chocolate. *