Jalani Tradisi dan Kewajiban, Hotel Aston Jambi Berbagi ke Sesama di Bulan Ramadan

Sabtu 06-04-2024,20:14 WIB
Reporter : Surya Elviza
Editor : Surya Elviza

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hotel Aston Jambi Hotel & Conference Center telah menjalani tradisi berbagi di bulan Ramadan.

Kali ini berbagi dengan mendatangi Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Luhur, Panti Asuhan Taman Bina Insani, dan Pondok Pesantren Ainul Yaqin di Kota Jambi. Agenda ini dilaksanakan rutin setiap tahun selama Bulan Ramadan.

Ini merupakan wujud nyata dari semangat Aston Jambi untuk berbagi kebahagiaan dan kebersamaan di bulan suci ini dengan memberikan bantuan berupa sembako dan perlengkapan pribadi kepada penghuni panti yang kurang beruntung.

BACA JUGA:Macet di Jalintim Palembang-Betung Jelang Lebaran 2024, Kapolda Sumsel: Truk Berhenti atau Putar Balik

BACA JUGA:Macet Jalan Palembang-Betung Mulai Teratasi, Jalan Tol Palembang-Betung Ruas Musi Landas Mulya Agung Dibuka

Dikatakan General Manager Aston Jambi, Nico Fransisko bahwa dengan melihat antusias penerima bantuan yang sangat luar biasa, kegiatan ini dilaksanakan sepanjang bulan Ramadan.

Dijadwalkan setiap hari Selasa, di mana para manajer Aston Jambi bersama staf dan karyawan mengunjungi panti sebagai bagian dari komitmen Aston Jambi untuk memberikan perhatian lebih pada setiap momen terkhusus bulan ramadhan 2024.

“Bulan Ramadan adalah salah satu momen terbaik untuk saling berbagi. Kami dari Aston Jambi mengambil kesempatan ini untuk kembali ambil bagian. Tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi pada perayaan keagamaan dan momen terbaik lainnya, Aston juga mengagendakan kegiatan berbagi ini sebagai salah satu tradisi wajib,” ujar Nico.

Selain itu, Aston Jambi juga memberikan 1.000 Box Takjil kepada masyarakat sekitar hotel dan di beberapa titik yang dianggap membutuhkan.

BACA JUGA:Jelang Lebaran Turun Harga, Cek Harga iPhone 11, iPhone 12, iPhone 13, iPhone 14, iPhone 15 di iBox

BACA JUGA:10 Kombinasi Warna Outfit yang Wajib Kamu Coba, Makin Telihat Kece dan Stylish!

 Hal ini dilakukan secara berkala setiap minggu selama bulan Ramadan. Antusiasme para penerima takjil semakin memotivasi Aston Jambi untuk berbagi lebih banyak lagi. *

 

Kategori :