MALAYSIA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Undian untuk putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia telah dilangsungkan di Kuala Lumpur pada Kamis 27 Juni 2024 siang.
Putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini, menempatkan Indonesia di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Dari 18 negara yang lolos ke putaran ini, Indonesia menjadi satu-satunya wakil dari Asia Tenggara (ASEAN).
Meskipun berada di peringkat FIFA terendah ke-134, tim nasional Indonesia, yang dikenal dengan sebutan Garuda, akan menghadapi lawan-lawan tangguh seperti Jepang, Australia, dan Arab Saudi.
BACA JUGA:Polda Jambi Gelar Bakti Kesehatan Menyambut Hari Bhayangkara ke-78
Jepang, Australia, dan Arab Saudi telah menjadi langganan peserta Piala Dunia, menjadikan Grup C sebagai tantangan berat.
Sementara itu, China dan Bahrain juga merupakan ancaman serius, dengan China yang pernah lolos ke Piala Dunia 2002 di bawah arahan Bora Milutinovic.
Indonesia sendiri memiliki sejarahnya dalam kualifikasi ini, termasuk kekalahan memilukan 0-10 dari Bahrain pada kualifikasi Piala Dunia 2014.
Putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2024 zona Asia akan dimulai pada 5 September 2024 hingga 10 Juni 2025, dengan total 10 pertandingan yang akan dimainkan baik di kandang maupun tandang.
BACA JUGA:Bachyuni Deliansyah Mantapkan Diri Maju di Pilkada Muaro Jambi
BACA JUGA:Informa Hadirkan Promo Cashback 20 Persen hingga Akhir 30 Juni 2024
Dua tim teratas dari masing-masing grup akan langsung lolos ke Piala Dunia 2026.
Tim-tim yang berada di peringkat ketiga dan keempat masih memiliki kesempatan untuk lolos namun harus melalui putaran keempat.
Piala Dunia 2026 akan diselenggarakan di tiga negara: Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko, dengan tambahan jumlah peserta menjadi 48 tim dari sebelumnya 32 tim.