Kemudian, barang berharga miliknya serta sejumlah uang tunai diambil para pelaku.
BACA JUGA:Heboh, Bendera Merah Putih Terbalik di Kantor Bupati Bungo
BACA JUGA:Karhutla di Sumsel, 15 Hektare Lahan Terbakar
Aksi perampokan itu berlangsung cepat. Usai mengambil barang berharga milik korban, para pelaku langsung kabur meninggalkan korban.
Adapun barang berharga yang diambil pelaku berupa 2 gelang emas, 1 kalung emas dan 3 cincin emas serta uang tunai Rp9 juta.
“Akibat dari aksi perampokan itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp29 Juta," terang AKP Ivan
Untuk kasus ini, lanjut AKP Ivan, kita sudah turun langsung ke lokasi kejadian pada saat itu juga.
BACA JUGA:Penguatan Peran BNPT dalam Mencegah Aksi Terorisme
BACA JUGA:Pantau Judi Online di Kalangan ASN, Pemkot Jambi Siap Bentuk Satgas
Tadi malam kata dia, tim bersama tim dari Satreskrim Polres Tanjab Barat sudah turun ke lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP dan mengambil keterangan saksi-saksi.
“Saat ini kami masih melakukan penyelidikan dan berusaha memastikan keberadaan para pelaku," tutupnya. *