2. Mulai Berinvestasi Sejak Dini
Investasi menjadi langkah penting lainnya untuk mencapai kebebasan finansial. Menurut Raditya, setiap orang harus memilih jenis investasi yang sesuai dengan profil risiko masing-masing.
Jika seseorang memiliki profil risiko agresif, mereka bisa mempertimbangkan investasi di saham, meskipun ini lebih cocok untuk jangka panjang.
"Kalau dia agresif mungkin bisa di saham tapi itu jangka waktunya kan panjang untuk sepuluh tahun ke atas," tutur Raditya Dika.
3. Menciptakan Pendapatan Tambahan
Membangun side hustle atau pendapatan tambahan sangat dianjurkan untuk membantu Gen Z mencapai target dana pensiun.
Raditya menekankan bahwa memiliki berbagai sumber pendapatan dapat meningkatkan peluang untuk meraih kebebasan finansial, bahkan bagi mereka yang bekerja sebagai karyawan biasa.
BACA JUGA:Tips Mencetak Kartu Ujian SKD CPNS 2024: Langkah Mudah dan Pentingnya Persiapan
BACA JUGA:Bukan Cuma Makan Tidur, Ini 5 Tips Agar Tetap Produktif di Hari Libur
4. Mengubah Pola Pikir
Raditya Dika menekankan pentingnya mengubah pola pikir terkait investasi.
Banyak orang beranggapan bahwa investasi adalah jalan cepat untuk kaya, padahal seharusnya kekayaan datang dari hasil kerja keras.
Investasi adalah alat untuk membantu mencapai tujuan keuangan jangka panjang.
"Kaya jangan dari investasi tapi kaya dari kerja. Investasi hanya membantu mencapai tujuan keuangan," imbuhnya.
5. Investasi pada Diri Sendiri
Investasi pada diri sendiri juga sangat penting. Raditya menyarankan Gen Z untuk meningkatkan keterampilan agar menjadi tidak tergantikan di dunia kerja.