Ia menyarankan agar pemerintah segera mengambil tindakan tegas terhadap para berandalan bermotor ini, termasuk melakukan razia rutin dan memperketat pengawasan di area rawan.
BACA JUGA:Perpus UNJA Usung Konsep Wisata Akademik, Optimis Raih Nilai Tinggi saat Re-Akreditasi
BACA JUGA:Dosen Kesmas UNJA Inisiasi Gerakan Rencana Aksi Kelurahan Sehat di Kecamatan Paal Merah Kota Jambi
Selain itu, upaya pencegahan dengan melibatkan pihak sekolah dan masyarakat juga menjadi hal yang sangat penting agar masalah ini tidak semakin meluas.
Selain masalah berandalan bermotor ini, banyak persoalan lain yang juga perlu mendapat perhatian serius pemerintah.
Seperti masalah kemacetan, pengelolaan sampah, serta hal-hal lainnya. Banyak pihak yang berharap agar Pj Walikota Jambi Sri Purwaningsih bisa menyelesaikan masalah tersebut demi menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.
Warga Kota Jambi berharap, pemerintah dapat segera bertindak untuk mengatasi persoalan ini.
BACA JUGA:Pakai Paket Internet #SuperSeru Telkomsel, Tawarkan Kuota Lebih Banyak Internetan Jadi Lebih Seru
BACA JUGA:Berlari 30 Menit Dapat Menghilangkan Sakit Hati? Ini Penjelasan Berdasarkan Penelitian
Warga menginginkan kota yang lebih aman, tertata, dan nyaman, baik bagi pekerja yang pulang malam maupun bagi seluruh masyarakat yang ingin menjalani kehidupan sehari-hari tanpa rasa takut.