Hotel Rumah Kito by WH Gelar Buka Bersama dan Santunan Kepada Anak Yatim

Selasa 26-04-2022,09:34 WIB

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Rumah Kito Resort Hotel Kota Jambi By. Grup Waringin Hospitality  menggelar buka bersama sekaligus pemberian santunan kepada anak yatim piatu Rumah Asuhan Umi Iklhas Kota Jambi, Senin 25 April 2022.

Rangkaian acara buka bersama diawali dengan pembacaan ayat suci al- quran.  Dilanjutkan kultum oleh Ustad Wawan Hermanto. Lalu dilanjutkan buka bersama serta salat magrib berjamah.

General Manager Rumah Kito Resort Hotel by Waringin Hospitalty M.Toha dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang sudah dapat hadir.

"Selamat datang dan saya ucapkan  terima kasih kepada seluruh tamu yang hadir. Perwakilan dari PSP Ibu Herlina atau diwakili oleh Ibu Anny Kesuma, semua Kepala BSU, karyawan/ti PSP, Rumah Kito Resort Hotel PKWT, Dw1, ODP, serta siswa- siswi SMK 4 dan 6,Outsource Security dan landscape  Serta rekan- rekan media yang telah mensupport dalam terjalin kerja sama yang sangat baik. Mudah- mudahan sinergi terus dapat berjalan dengan selanjutnya dan mudah- mudahan pada kegiatan pada hari ini dapat bermanfaat bagi kita semua,"ujarnya.

Baca Juga: Ini Komentar Gus Salam Terkait Video Viral Kiai Tampar Anggota Banser

Baca Juga: Sering Buang Angin dan Perut Kembung? Ternyata Ini Sederet Penyebabnya

Toha berharap acara ini  bisa memperpanjang silaturahmi dan kerjasama yang lebih baik kedepannya. "Mudah- mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Kita juga berharap Rumah kito Resort Hotel menjadi yang terbaik di Kota Jambi,"ujarnya.
 
Toha juga berharap kepada anak anak panti asuhan yang hadir bisa terus bersemangat dalam belajar dan meraih cita cita.

" Untuk anak anak kami dari Yayasan yang hadir disini saya berharap selalu  bersemangat dalam menggapai impian cita- cita dengan cara belajar dengan sungguh- sungguh dan selalu bersyukur. Kita disini akan selalu support apapun kegiatan positif yang kalian lakukan. Dan saya juga berharap salah satu kegiatan CSR kita kali ini bisa memberikan manfaat bagi kita dilingkungan sekitar,"harapnya.

Syamsatul Muniri, Pendiri Rumah Asuh Yatim Piatu Umi Ikhlas Kota Jambi mengucapkan terima kasih kepada Rumah Kito by WH yang telah memberikan santunan kepada anak asuhanya. "Mudah- mudahan dapat bermanfaat bagi anak- anak dan diberikan selalu keberkahan oleh Allah SWT," ujarnya. (sub/viz)

Tags :
Kategori :

Terkait