JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI - Di musim penghujan saat ini, sangat rawan terjadinya banjir. Saluran air berperan penting dalam hal ini. Namun beberapa drainase yang berada di Kota Jambi sampai saat ini masih banyak yang rusak dan tidak berfungsi. Seperti yang terjadi di Paal Merah, Lingkar Selatan yang bahkan tidak terlihat adanga saluran air sama sekali.
Ponimin selaku lurah Lingkar Selatan belum dapat memberikan komentar dan akan meninjau terlebih dahulu untuk menentukan langkah kedepannya. "Saya belum dapat memberi informasi, saya akan lihat dulu ke lokasi," kata Ponimin, Selasa (16/11).
Walaupun sampai saat ini belum terjadi banjir yang berarti, namun terlihat genangan air yang cukup tinggi disana. Tak tampak adanya saluran air yang mengalirkan air sama sekali sehingga menjadi genangan. Hal ini tentunya menjadi PR tersendiri bagi pemerintah Kota Jambi untuk terus membangun kota yang bersih dan aman.
Tak hanya di Jalan Lingkar Selatan, genangan air juga terjadi di beberapa titik di kota Jambi. Salah satu titik yang selalu tergenang air saat hujan lebat adalah di Jalan. Kapten Pattimura lebih tepatnya di dekat Central Fashion.
Sama halnya dengan drainase di Jalan Lingkar Selatan, tak terlihat adanya draiase yang berfungsi mengalirkan genangan air hujan. Hal ini menyebabkan air menggenang sehingga mengganggu aktifitas lalu lintas. (mg13/rib)