Kaesang Pangarep Tolak Jokowi 3 Periode: Enak Jadi Orang Biasa

Sabtu 16-04-2022,20:47 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Penolakan Presiden Jokowi untuk 3 periode ternyata juga ditolak oleh sang putra bungsu, Kaesang Pangarep.

Ini terungkap saat Kaesang diwawancarai oleh Irfan Hakim dalam chanel YouTube deHakims Story, sebagaimana dilihat oleh jambi-independent.co.id, pada Sabtu 16 April 2022.

Dalam video tersebut, Irfan Hakim menanyai pesohor dengan 2 juta pengikut di Instagram itu.

"Eh, Bapak (Jokowi) katanya mau 3 periode. Mendingan iya atau enggak,?" tanya Irfan Hakim.

BACA JUGA : Kapolri Pastikan Keadilan dalam Kasus Korban Begal Jadi Tersangka di NTB

BACA JUGA : Tambang Ilegal Terus Merebak, Pemerintah Bentuk Satgas Khusus  

Kaesang dengan santai menjawab "Ah, ga usah lah".

Dia mengatakan, justru dirinya yang capek. "Yang capek aku soalnya," ujarnya smabil terkekeh.

Irfan melanjutkan, bahwa sebentar lagi artinya Kaesang bukan lagi anak presiden. Namun, Kaesang justru menyambut baik hal itu.

"Ya baguslah, seneng. Lebih enak jadi orang biasa," kata dia.

BACA JUGA : Kasusnya di SP3, Korban Begal di NTB yang Jadi Tersangka Akhirnya Bebas 

BACA JUGA : Gunung Merapi Muntahkan Lava Pijar 10 Kali, Begini Kondisinya

Lantas, ia pun menyebut bahwa di keluarganya hanya ia yang orang biasa. Mengingat, sang ayah seorang presiden, artinya ibunya adalah ibu negara dan merupakan pejabat.

Kemudian, sang kakak, Gibran merupakan Walikota Solo. Dan kakak iparnya, merupakan wali kota di Medan.

"Otomatis kan semua pejabat. Kakak saya nomor dua, dan kakak ipar. Jadi pas kumpul keluarga kayak 'misi pak'," kata Kaesang sembari tertawa.(tav)

Tags :
Kategori :

Terkait