JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, MUARA BUNGO, JAMBI - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Jahari Sitepu secara langsung memimpin pelaksanaan apel pagi di Lapas Klas IIB Muarabungo, pada Kamis (10/2).
Dalam pelaksanaan apel pagi tersebut, Kakanwil didampingi Kepala Divisi Administrasi Slamet Pramoedji beserta para pejabat dan pegawai dari Lapas Kelas II B Muarabungo.
Dalam arahannya, Kakanwil jahari Sitepu mengatakan bahwa sebagai petugas pemasyarakatan, harus mempunyai integritas yang tinggi.
"Jangan sekali-kali kalian jadi pengkhianat bangsa, tidak mungkin narkoba HP masuk tanpa andil petugas," tegas Sitepu.
Selanjutnya, Kakanwil Kementerian Hukum dan HAM Jambi menambahkan sebagai petugas lembaga pemasyarakatan jangan sampai terbeli oleh iming-iming yang bisa mencelakai diri sendiri serta membawa nama buruk organisasi.
"Jadilah insan pengayom yang benar-benar disegani masyarakat dan warga binaan serta mempunyai wibawa agar apa yang menjadi tujuan dari organisasi bisa terwujud dengan baik," pesan Kakanwil kepada seluruh petugas. (mai)