Ketua RT 05 Ruslan, menjelaskan bahwa api telah dipadamkan oleh warga yang dekat lokasi kejadian dan tidak ada korban jiwa. “Saya tau setelah kejadian, jam 00.00 WIB pihak kepolisian datang untuk melakukan olah TKP dan dipasang police line,” ujarnya.
BACA JUGA: Cita-Cita Jadi Polisi, Kuli Asal Kumpeh Ulu Nekat Jadi Ipda Gadungan
BACA JUGA: HUT ke-26, PTPN Beri Bantuan ke 4 Panti Asuhan di Kota Jambi
Yuniha (50) ibu korban hanya berharap agar pelaku mendapat hukuman yang setimpal. “Tangkap pelaku yang bakar anak aku, hukum selama-lamanya, tolongan nian pak,” rapatnya.
Sementara itu, Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto SIK melalui Kasat Reskrim AKP Widhi Andika Darma SIK SH ketika dikonfirmasi melalui pesan via whatsapp enggan berkomentar banyak. “Masih lidik,” katanya singkat.
Pantauan di RSUD dr HM Rabian Muara Enim, pelaku menjalani perawatan di ruang zal bedah Ruang Enim 1, karena mengalami luka bakar di wajah dan kedua tangannya. Sedangkan korban, mendapat perawatan intensif di ruang ICU dengan kondisi luka bakar 80 persen.
Kasus tersebut telah ditindak lanjuti Satrskrim Polres Muara Enim, setelah pihak keluarga korban melapor ke SPK Polres Muara Enim. (*)
Artikel ini telah tayang di sumeks.co, dengan judul Tidak Terima Diputus Cinta, Oknum Polisi Bakar Pacar