Dorong Percepatan Pembangunan Wilayah, Gubernur Jambi Kunjungi Kementerian PPN/Bappenas RI

Rabu 08-09-2021,22:52 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - Dalam rangka mendorong percepatan pengembangan wilayah, Gubernur Jambi sambangi Kementerian PPN/Bappenas RI, Rabu, (8/9).

Gubernur Jambi didampingi Kadis PUPR, Kadis Perhubungan dan Karo Adpim mendatangi Kementerian PPN/Bappenas RI dan bertemu langsung dengan Sekretaris Utama Bappenas RI Bapak Dr.Ir.Himawan Hariyoga Djojokusumo, M.Sc.

Dalam kesempatan itu, gubernur Jambi memaparkan kebutuhan pembangunan pengembangan wilayah, antara lain,
peningkatan konektivitas wilayah melalui percepatan pembangunan jalan tol Sumsel-Jambi-Rengat, serta mendukung akses jalan menuju exit tol di Provinsi Jambi.

Pembangunan Kawasan Ujung Jabung, dengan melanjutkan pembangunan pelabuhan ujung jabung dan pembangunan jembatan sungai rambut;
Pembangunan Kawasan Industri dan Kawasan Pelabuhan.

Kemudian, pengembangan Bandara Sultan Thaha, Bandara Muaro Bungo dan Bandara Depati Parbo Kerinci.

Pengendalian Banjir Perkotaan di Kota Jambi dan Kota Sungai Penuh melalui Urban Flood Control System Improvement (UFCSI).

Pembangunan Kawasan Khusus Food Estate, Kawasan Perdesaan Prioritas Nasional Muaro Jambi, dan Pengembangan Kawasan Bathin III Ulu Bungo.

Pengembangan Pariwisata Geopark Merangin, Candi Muaro Jambi, dan Taman Nasional. Konservasi Sumber Daya Air melalui pembangunan Bendungan Merangin.

Sekretaris Utama Kementerian PPN/Bappenas RI menyambut baik kunjungan Gubernur Jambi. Usulan yang disampaikan akan segera dibahas dan ditindak lanjuti, mengingat sebagian besar usulan yang disampaikan merupakan bagian dari Program Nasional. Selain itu, Menteri PPN/Bappenas RI dalam waktu dekat akan dijadwalkan untuk melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jambi.(*)

Tags :
Kategori :

Terkait