Alhamdulillah, Covid-19 Landai, Sumsel Kini PPKM Level II

Minggu 06-03-2022,19:44 WIB
Reporter : rib

SUMSEL, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), kasus Covid-19 terus melandai dalam seminggu terakhir. Ini terlihat dari angka kasus harian, yang sebelumnya mencapai 1.200 kasus, kini menjadi hanya 300 kasus per hari.

Kondisi ini, membuat Provinsi Sumsel berada di PPKM Level II. Gubernur Sumsel, Herman Deru, melalui Asisten I Bidang Pemerintahan dn Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Rosidin Hasan mengatakan, penurunan kasus Covid-19 ini memang cukup signifikan, jika dibandingkan bulan lalu.

Meski begitu, dia tetap mengingatkan masyarakat agar terus menjaga protokol kesehatan. Kata dia, vaksinasi juga masih terus digencarkan untuk mengejar target herd immunity.

Saat ini, vaksinasi untuk dosis satu sudah mencapai 92 persen, dosis dua sudah hampir 67 persen. Sedangkan untuk vaksin booster hampir mencapai 3,65 persen.

BACA JUGA: Gak Perlu Jauh-jauh Healing, Pakar Bilang Cukup Atur Napas Aja, Nih Penjelasannya

BACA JUGA: Santri yang Hilangkan Nyawa Temannya, Diancam Hukuman 15 Tahun Penjara

“Vaksinasi masih kita gencarkan, baik itu pegawai negeri, swasta, dan masyarakat umum,” kata Rosidin Hasan.

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Provinsi Sumsel, Ferry Yanuar mengatakan, bahwa saat ini keterpakaian Bed Occupation Rate (BOR) juga menunjukkan angka penurunan. Sebelumnya BOR mencapai 46 persen, kini telah turun menjadi 35 persen.

Sementara, untuk level PPKM, di Provinsi Sumsel sendiri saat ini ada empat kabupaten/kota yang berada di level II, dan 13 kabupaten/kota berada di PPKM level III. Sedangkan untuk zona, ada tujuh daerah di Sumsel yang berada di zona kuning, dan sepuluh daerah lainnya berada di zona oranye.

Namun, secara nasional Provinsi Sumsel berada pada PPKM Level II.

“Meski angka penularan sudah mulai turun prokes jangan tetap kendor,” pungkasnya. (rib)

Artikel ini sudah tayang di sumeks.co, dengan judul Kasus Covid 19 di Sumsel Melandai, PPKM Level II

Tags :
Kategori :

Terkait