Hoaks!! Akun Facebook Mengatasnamakan Wali Kota Bima

Kamis 24-02-2022,14:08 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Warganet diharapkan dapat berhati-hati dan tak termakan hoaks.

Belakangan ini beredar akun Facebook mengatasnamakan Wali Kota Bima Muhammad Lutfi.

Akun yang memasang foto profil orang nomor satu di Kota Bima itu, terlihat mengirimkan permintaan pertemanan.

Namun, dikutip dari Kominfo.go.id, faktanya, Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Bima memberi klarifikasi melalui laman resminya bahwa akun tersebut bukan merupakan akun resmi dari Wali Kota Bima Muhammad Lutfi, alias akun tersebut adalah hoaks.

Dalam akun resmi pemerintah itu disebutkan bahwa sebelumnya Wali Kota Bima tidak pernah memiliki akun Facebook dan Instagram.

Untuk itu, apabila ada yang mengetahui, menemukan, dan berinteraksi dengan akun tersebut agar dapat diabaikan. Akun tersebut dalam status pemantauan.

Atas tindakan pemalsuan yang mencatut nama Wali Kota Bima tersebut, pelaku dapat terancam hukuman pidana dan dilaporkan kepada pihak yang berwajib, sebagaimana termuat dalam UU ITE.

Oleh karenanya bila mengetahui, menemukan dan berinteraksi dengan akun tersebut, agar dapat diabaikan.

Demikian untuk maklum, agar informasi ini dapat diterima oleh seluruh lapisan masyarakat dan disebarluaskan untuk menghindari penyalahgunaan akun tersebut lebih lanjut serta berbagai pihak terhindar dari kerugian yang dapat ditimbulkannya.(*/tav)

Tags :
Kategori :

Terkait