Isoman Dipindahkan ke Hotel Permata  

Isoman Dipindahkan ke Hotel Permata   

JAMBI-INDEPENENT.CO.ID, BANGKO – Kabupaten Merangin, masuk dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di luar Pulau Jawa dan Bali, sesuai Intruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 30 tahun 2021.

Plt Bupati Merangin, Mashuri lansung mendata pasien Covid-19 di Kabupaten Merangin untuk dilakukan isolasi di Hotel Permata Bangko, mulai Rabu (11/8) kemarin.

Petugas Hotel Permata, saat ditemui koran ini menyebutkan, semua kamar di tersebut akan diisi oleh pasien isolasi Covid19 Kabupaten Merangin.

"Infonya sore ini (kemarin, red) pasien sudah dibawa ke sini semua. Saya juga belum tahu berapa jumlah pasien yang masuk kesini nantinya," ungkapnya kepada Jambi Independent.

Sementara itu, Mashuri membenarkan jika semua pasien Covid-19 Kabupaten Merangin, akan segera menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) di Hotel Permata, yang tak jauh dari Rumah Sakit Umum Kolonel Abunjani Bangko.

"Hal ini upaya kita agar pasien bisa terpantau, dan juga asupan vitamin mereka bisa teratur. Dengan harapan, akan cepat tingkat penyembuhannya," ungkap Mashuri.

Saat ini, pihaknya menyediakan tempat Isoman. Pihaknya telah menunjuk Hotel Permata Bangko, sebagai tempat Isoman di Kota Bangko dan sekitarnya.

“Sekarang ini, Rusunawa Merangin sedang kita renovasi. Nanti setelah rampung, pasien Isoman dari Hotel Permata kita pindahkan ke Rusunawa tersebut. Semoga saja mereka cepat sembuh, sehingga kita tidak lagi kesulitan mencari tempat untuk isolasi. Mari bersama-sama kita laksanakan Intruksi Mendagri tersebut,” harapnya.

Sementara itu, dari pantauan Koran ini, sekitar pukul 15.00, pasien isolasi sudah berangsur menempati Hotel Permata.

Sementara Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy beserta Dandim 0420 Sarko Tomi Radya Diansyah, terlihat turun lansung ke lokasi isolasi. Ini untuk memastikan pasien Covid-19 sudah mulai melakukan isolasi di Hotel Permata. (min/enn)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: