Pencarian Fitriadi Berlanjut, Ini Penjelasan Koordinator Basarnas Wilayah Kerinci

Pencarian Fitriadi Berlanjut, Ini Penjelasan Koordinator Basarnas Wilayah Kerinci

KERINCI, JAMBI-INDEPENDNET.CO.ID - Pencarian Fitriadi (38), warga Airmumu yang hilang saat memancing Di Sungai Batang Merangin masih dilakukan tim Basarnas dibantu warga, Selasa 22 Februari 2022.

Peltu Kepala BPBD Kerinci, Darifus mengatakan bahwa, pihaknya juga menurunkan tim TRC berjumlah 6 orang. "Masih kita cari," kata diam

Sementara Ujang Susani Koordinator Basarnas wilayah Kerinci Sungaipenuh mengatakan, bahwa pencarian hari kedua akan berlanjut dengan cara menelusuri Sungai Batang Merangin. "Ngarung pak dari PLTA sampai jembatan Aur Gading," jelasnya.

Baca Juga: Pamit Pergi Mancing, Warga Airmumu Dikabarkan Hilang

Ditanya soal Posko, Ujang mengatakan saat ini posko pencarian bertempat di rumah Kepala Desa Muaraimat. "Posko kita di rumah kades Muara Imat belum ada posko atau Dapur umum," katanya. (sap)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: