Jam KBM di Sekolah Ditambah

Jam KBM di Sekolah Ditambah

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI, JAMBI - Pasca libur panjang akhir semester, pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tingkat SD-SMP di Kota Jambi kembali berlangsung. Para pelajar kembali masuk sekolah hari ini, Senin (3/1).
Namun pada kegiatan belajar mengajar (KBM) tahun baru ini, Pemkot Jambi merencanakan menambah jam PTM. Pada 2021 lalu, pelaksnaan PTM di tingkat SD-SMP hanya berlangsung selama 4 jam.

Wali Kota Jambi, Syarif Fasha mengatakan, saat masuk KBM pasca libur panjang ini akan ada penambabahan jam PTM dari sebelumnya 4 jam menjadi 6 jam. "PTM akan ditingkatkan menjadi 6 jam, di mana sebelumnya pelaksnaan PTM dilangsungkan 4 jam," kata dia.

Ditambahkan Kadisdik Kota Jambi, Mulyadi, pihaknya sudah menerima Inmendagri dan juga Menteri Pendidikan terkait pelaksnaan sekolah dengan kondisi saat ini. "Kita akan melihat dan analisis dulu, saat ini Kota Jambi berada pada PPKM  level berapa. Jika tetap berada di level satu maka kita akan melaksinakan PTM dengan menambah durasi menjadi 6 jam," kata Mulyadi.

Namun pelaksanaan PTM usai libur panjang ini sebut Mulyadi, akan dilaksanakan dengan prokes yang lebih ketat, mengingat saat ini penyebaran Covid-19 varian omicron sudah masuk di Indonesia.

"Kita tidak mau terjadi hal yang tidak kita inginkan, karena saat ini kita harus waspada dengan covid varian omicron," imbuhnya. Karena menambah durasi PTM sebut Mulyadi, tentu para pelajar akan lebih lama berada di sekolah. Sehingga jika tidak dilaksanakan prokes yang ketat maka akan menjadi peluang untuk virus menyebar.

"Yang jelas pelaksanaan PTM tetap dilakukan dengan prokes lebih ketat," pungkasnya. (zen/rib)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: