Danau Sipin Kembali Ganjil-Genap, Fasha : Ada Beberapa Skenario untuk Titik Macet

Danau Sipin Kembali Ganjil-Genap, Fasha : Ada Beberapa Skenario untuk Titik Macet

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kota Jambi, Jambi - Pada 1 dan 2 Januari besok, kawasan wisata Danau Sipin kembali akan diberlakukan sistem ganjil-genap. Ini dilakukan untuk mengurai kemacetan dan kerumunan.

Wali Kota Jambi Syarif Fasha mengatakan, selama proses uji coba ini, tak semua masyarakat mengetahui aturan ini. Namun, ia berharap dengan pemberlakuan yang sudah diuji coba pada 25 dan 26 Desember lalu,  dapat mengurangi pelanggaran yang terjadi.

"Namanya uji coba, jelas ada yang belum tahu. Tapi mudah-mudahan pelanggaran bisa diminimalisir," ujarnya.

Sy Fasha mengatakan, sejumlah titik padat di Kota Jambi akan pihaknya lakukan ganjil genap. Menurutnya, ada beberapa skenario untuk wilayah macet. Pertama, melebarkan jalan. 

Namun, jika tak dapat dilakukan, maka pihaknya akan melaksanakan genap ganjil, dan jika belum teratasi, akan dilakukan one way.(tav)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: