Cerminkan Keberagaman Masyarakat

Cerminkan Keberagaman Masyarakat

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI - Kostum dari berbagai daerah, tampak dikenakan pegawai Pemerintah Kecamatan Danausipin bersama para lurah, di Danau Sipin pada Minggu (26/12). Ada yang mengenakan pakaian Jambi, Sumatera Barat, bahkan pakaian khas Jepang hingga Cina.

Rupanya, kostum tersebut digunakan dalam rangka menyemarakkan perlombaan ketek hias, yang digelar di danau tengah kota tersebut.

Camat Danausipin, Rizalul Fikri mengatakan, pihaknya sengaja mengenakan berbagai pakaian adat, guna mencerminkan keadaan warganya yang beragam.

Menurutnya, warga Danausipin tak hanya dari Kota Jambi saja. Namun juga banyak warga yang berasal dari daerah lain. Bahkan tak hanya dari Indonesia. Ada yang etnis Tionghoa dan sebagainya.

“Ini kita lakukan untuk menjaga keberagaman itu. Jadi, empat lurah kita mengenakan pakaian yang berbeda,” katanya, dengan tampilan layaknya salah satu kartun Jepang.

Rizalul mengatakan, tema tahun ini sudah ditentukan oleh panitia. Namun memang, konsep setiap kecamatan disesuaikan dengan ide masing-masing tim. Dengan kegiatan ini pula, menurutnya tak hanya dalam menyemarakkan HUT Kota Jambi, namun juga berdampak kepada peningkatan ekonomi masyarakat sekitar.

“Dengan kegiatan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkot. Setidaknya ini jadi pemasukan tambahan bagi rekan pengusaha ketek hias. Semoga kegiatan ini lebih intens dan sering dilaksanakan, sehingga bisa berimbas ke masyarakat,” harapnya. (tav/enn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: