Jangan Sepelekan Demam Berdarah, Kenali 5 Gejala Penyakit DBD
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAKARTA - Jangan sepelakan demam berdarah, walau meamng cukup sulit terdeteksi, pasalnya hampir menyerupai gejala penyakit lain seperti tipes atau Covid-19.
Namun kita tetap waspada, pasalnya demam berdarah berisiko menyebabkan komplikasi bila tidak ditangani denga sigap.
Dikutip dari PMJ News, gejala demam berdarah biasanya akan muncul sekitar 4–7 hari setelah tergigit nyamuk Aedes aegypti.
Baca Juga: Gara-Gara Ini, Dua ASN Pemkab Sarolangun Dipecat
Adaun berikut beberapa gejalanya, yang anda harus perhatikan:
1. Demam Tinggi
Ciri-ciri demam berdarah yang paling umum terjadi adalah perubahan suhu secara tiba-tiba yang bisa mencapai 40°C. Demam dapat berlangsung hingga 2–7 hari, tetapi suhu tubuh biasanya akan turun pada hari ke-4 atau ke-5, lalu akan naik kembali di hari berikutnya.
Selama demam mereda, bukan berarti penyakit demam berdarah sudah sepenuhnya sembuh, justru proses peradangan masih terus terjadi di dalam tubuh.
2. Ruam Kulit
Selain demam tinggi, ruam merah di kulit juga dapat muncul di bagian wajah, leher, hingga dada. Umumnya, ruam tersebut timbul setelah demam dan berlangsung selama 1–5 hari.
Baca Juga: Sampah Berserakan di Sungaideras, Ini Jawaban Manohok Kepala DLH Kerinci
Ruam pada kulit penderita demam berdarah akan berwarna kemerahan dan berbentuk bintik-bintik yang saling berdekatan, sehingga kulit normal di sekitarnya seolah-olah tampak seperti bercak putih.
3. Sakit Kepala
Ciri-ciri demam berdarah lainnya yang muncul adalah sakit kepala, terutama di sekitar dahi hingga bagian belakang mata. Sakit kepala biasanya terasa sangat berat hingga membuat penderitanya sulit beraktivitas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: