Percepat Asrama Haji Jadi Tempat Isolasi

Percepat Asrama Haji Jadi Tempat Isolasi

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - Untuk percepatan penanganan Covid-19 di Provinsi Jambi, Pemprov Jambi terus berupaya untuk menambah ruang isolasi bagi pasien Covid-19 di Kota Jambi.

Berharap dengan adanya ruang isolasi tersebut, bisa mengatasi kelonjakan kasus yang ada di Provinsi Jambi. Dengan ini bisa mengurangi jumlah pasien Covid.

Gubernur Jambi Al-Haris terus berupaya untuk menyediakan tempat isolasi Covid-19. Salah satunya Asrama Haji Provinsi Jambi. "Asrama haji ini akan kita manfaatkan sebagai tempat isolasi," kata dia, Jumat (30/7).

Lanjutnya, di Asrama Haji Provinsi Jambi tersebut, terdapat 104 kamar yang bisa menampung 208 orang untuk isolasi. Sehingga ini bisa menambah ruangan jika terjadi ledakan kasus di Provinsi Jambi.

"Kita harus menyiapkan semuanya dengan baik, ketika rumah sakit sudah ada lonjakan luar biasa ini langkah antisipasi. Dan bagi teman-teman yang isolasi mandiri di rumah itu, kita berharap mereka mau dipindahkan ke tempat seperti ini," tambahnya.

Haris menyebut, gedung asrama haji dijadikan cadangan untuk tempat isolasi disamping gedung BPSDM dan Bapelkes yang sudah digunakan saat ini.

Jika asrama haji nantinya digunaka, maka Haris memastikan akan menempatkan tenaga kesehatan untuk memantau kondisi pasien. "Ada pasien tentunya nakesnya ada. Jumlahnya nanti sesuai kebutuhan," sebut Haris.

Mengenai jadwal operasional Asrama Haji, Haris menyebut saat ini Babinkantibmas, Babunsa, Lurah dan RT lagi berusaha membujuk warga yang Isoman di rumah untuk pindah.

"Sementara kalau ada yang mau pindah kita fokuskan di Balai Lansia dulu, yang milik pak Walikota tu," pungkasnya. (slt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: