Guru Honor Kerinci Kecewa 

Guru Honor Kerinci Kecewa 

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kerinci - Polemik soal rencana penerimaan CPNS Kabupaten Kerinci akhir terjawab, pemerintah Kabupaten Kerinci sudah memastikan tidak menerima CPNS tahun 2021. Hal ini disampaikan, Pj Sekda Kerinci, Asraf, kepada Jambi Independent.

Sekda mengatakan bahwa untuk penerimaan CPNS tahun 2021 ini sudah dibatalkan karena keterbatasan anggaran lagi pula seluruh daerah di Provinsi Jambi juga tidak ada yang menerima CPNS tahun ini. "Ya, sudah dipastikan tahun 2021 ini kita tidak menerima CPNS maupun P3K," tegasnya.

Dijelaskan, Pj Sekda Kerinci, keputusan menunda dan meniadakan penerimaan CPNS tahun 2021 sudah disampaikan ke menpan. "Kita sudah sampaikan bahwa Kerinci tidak menerima CPNS karena anggaran dana karena gaji P3K dilimpahkan ke daerah sedang daerah, sehingga ditunda ditahun 2022," jelasnya.

Sebelumnya Affan menjadi Kabid Pensiun Kepangkatan mutasi dan pengadaan BKPSDM Kerinci mengatakan tahun 2021 ini Kerinci butuh 1171 orang CPNS untuk berbagai formasi, dari 1171 Formasi terdapat formasi Guru dan teknis. 

"Terdiri dari 1033 untuk P3K, CPNS umum 138 orang, untuk P3K.yang diusulkan ke Menpan sebanyak 1221 namun yang disetujui 1033 orang," jelasnya.

Sementara itu, Jon salah seorang tenaga guru Honorer mengaku kecewa dengan dibatalkannha penerimaan P3K tahun 2021 ini. "ya, kita sudab dapat kabar kalau penerimaan CPNS dan penerimaan P3K tenaga guru dibatalkan tahun 2021 ini, Kami yang sudah lama honor sangat berharap ada penerimaan P3K, tapi ternyata batal lagi," ungkapnya.

Honorer P3K Kerinci ini mengatakan mewakili teman-teman yang honor sudah puluhan tahun, berharap ada perhatian pemerintah kepada honorer yang masa baktinya sudah cukup lama. "Kalau bisa kami yang sudah belasan tahun honor langsung diangkat jadi PNS," harapnya. (sap)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: