Hari Pertama Ngantor, Pj Bupati Sarolangun Hendrizal: Yang Belum Baik Kita Benahi

Hari Pertama Ngantor, Pj Bupati Sarolangun Hendrizal: Yang Belum Baik Kita Benahi

Pj Bupati Sarolangun, Hendrizal saat memberikan komentar di hadapan awak media.-Bambang-https://jambiindependent.disway.id/

SAROLANGUN, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Penjabat Bupati Sarolangun Hendrizal, akhirnya tiba di rumah dinas Bupati Sarolangun, Senin 23 Mei 2022 pukul 09.15 WIB.

 

Kedatangannya pun langsung disambut dengan tarian sekapur sirih. Hendrizal mengatakan, selama menjabat di Kabupaten Sarolangun, dirinya akan melanjutkan program-program yang telah di dilaksanakan oleh pemimpin sebelumnya. 

 

"Yang baik kita buat lebih baik lagi, yang belum baik itu harus benah di masa akan datang," katanya, Senin 23 Mei 2022.

 

Kata dia, bahwa PJ bupati bukan pemimpin hasil pilkada yang mempunyai visi dan misi serta janji ke masyarakat untuk dipenuhi. Pj Bupati hanya meneruskan program yang sudah ada.

 

BACA JUGA:Disebut Ambil Alih Kewenangan BPSK, OJK Jambi Beri Tanggapan, Isinya Bikin Adem

BACA JUGA:Selamat, Indonesia Peringkat 3 SEA Games 2021 Vietnam

Dia menyebutkan, sebagai pemimpin dan pengayom masyarakat, selalu berupaya dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, infrastruktur dasar harus menjadi prioritas.

 

"Pembangunan dasar itu seperti jalan, jembatan, lampu itu sudah tugas dari pemerintah jelas itu," ucapnya.

 

Dia menambahkan, untuk paham kondisi Sarolangun, tentu melihat kondisi di lapangan seperti apa. Lalu kondisi  keuangan daerah dan sumber daya manusia akan dilaksanakan.

 

"Kita lihat nanti kondisi di lapangan, anggaran dan SDM insyallah kalau kita mampu akan kita laksanakan," ujarnya.

BACA JUGA:Tak Ada Kewenangan Selesaikan Kisruh, Ketua BPSK Sarolangun Bilang Seperti Ini

BACA JUGA:Turnamen Futsal BRI Cup Kualatungkal Berujung Ricuh, Wasit dan Pemain Alami Luka-Luka

Soal susunan kabinet, dirinya tak berkomentar banyak terkait adalah perombakan kabinet kerja di lingkungan Pemkab Sarolangun.

 

"Saya pikir itu sudah selesai, kita mengalir saja," tutupnya. (bam/zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://jambiindependent.disway.id/