Pandemi Covid-19 Masih Terasa, Pemilik Kedai Ini Bikin Makan Gratis di Jambi, Ala Prasmanan

Pandemi Covid-19 Masih Terasa, Pemilik Kedai Ini Bikin Makan Gratis di Jambi, Ala Prasmanan

Suasana makan gratis di Jambi, yang dimotori oleh pemilik kedai. Makan ala prasmanan.-Joko Prasetyo-jambi-independent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Dampak pandemi Covid-19 di Provinsi Jambi masih terasa. Termasuk di Kota Jambi. Di tengah itu, masih ada orang yang membutuhkan dan menyalurkan bantuan. Banyak cara dan berbagai macam upaya yang bisa dilakukan utuk saling membantu.

Seperti yang dilakukan oleh Dian Apriliani, warga Kota Jambi. Dia masih mengedepankan kepedulian dengan orang. Wanita yang merupakan pemilik Kedai Aa`k di Kota Jambi itu, Jumat 24 Juni 2022 berbagi makan gratis.

Kata April, ini merupakan bentuk rasa berbagi kepada sesama. Makan gratis ini dilakukan di halaman Javas Cycle yang berada di Jalan Adam Malik, Beringin, Kecamatan Jambi Selatan.

“Ini bagian dari rasa peduli kami juga kepada semua orang. Jadi makan gratis ini kita lakukan setiap Jumat di sini,” kata wanita yang akrap disapa April itu.

BACA JUGA:Ampuun, Harga Sawit di Bungo Makin Anjlok, Sekarang Rp 400 per Kilogram

BACA JUGA:Mantab, Bakar Jodah di Jangkat Masuk Rekor Dunia

April tak sendirian. Dia bersama beberapa rekannya. Kata dia, ini bukan sebuah komunitas atau organisasi. Namun, berbagi makan gratis ini memang kesadaran dalam diri yang tumbuh untuk berbagi.

“Hitung-hitung kita beramal kepada oarang yang membutuhkan. Setidaknya kita berbagi makan gratis seadanya. Layaknya jamuan makan siang saja,” sebutnya.

Dia bersama temanya berencana ini akan menjadi agenda rutin yang bisa saja dilakukan satu minggu sekali, atau dua minggu sekali. Tak hanya makan gratis, akan tetapi juga ada potong rambut gratis.

“Saya panggil orang yang lewat di pinggir jalan, untuk mampir dan makan gratis. Tapi kita juga pilih orang-orangnya, seperti tukang ojek, pemulung dan lain sebagainya,” tambahnya.

BACA JUGA:Menko Airlangga Dorong Pengembangan Transportasi Internasional di Batam

BACA JUGA:Hymne TNI AD Pertama Kali Berkumandang di Puncak Tidar

Jumat memang hari yang berkah, tak heran memang banyak masyarakat yang berbagi di hari jumat. Saat baru saja makan gratis di buka, masyarakat langsung banyak menyerbu. Makan gratis tersebut disajikan dalam bentuk plasmanan.

Semua orang yang datang bebas untuk mengambil makanan sendiri sesuai dengan selera dan makanan atau lauk pauk yang mereka inginkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: