Pakar Psikologi Forensik Ragukan Analisis Dugaan Brigadir J Lecehkan Istri Irjen Ferdy Sambo

Pakar Psikologi Forensik Ragukan Analisis Dugaan Brigadir J Lecehkan Istri Irjen Ferdy Sambo

Pakar Psikologi Forensik Ragukan Analisis Dugaan Brigadir J Lecehkan Istri Irjen Ferdy Sambo-Ist-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Dugaan tewasnya Almarhum Brigadir Yosua Hutabarat (J), adalah saat dipergoki melecehkan istri mantan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo sempat menguat lantaran di sampaikan oleh Kapolser Jakarta Selatan nonaktif, Kombes Budhi Herdi Susianto.

Namun, hal tersebut sudah dibantah oleh Keluarga maupun pihak Kuasa Hukum mendiang Brigadir J.

Pakar psikologi forensik Reza Indragiri Amriel mengatakan kejahatan seksual lazimnya dilakukan di tempat tertutup dan di lokasi yang sepenuhnya dalam penguasaan pelaku.

"Saat kejadian, di TKP kan tidak ada CCTV, saksi maupun akses bagi korban untuk melarikan diri," katanya pada Sabtu, 23 Juli 2022.

BACA JUGA:Honorer Kota Cilegon Ancam Mogok Kerja, Ini Sebabnya 

BACA JUGA:Polda Metro Jaya Jadwalkan Pemeriksaan Lanjutan Roy Suryo Setelah Jadi Tersangka

Kata dia pun berandai-andai jika terdapat kasus pelecehan seksual di tempat yang ada saksi, CCTV, akses korban untuk melarikan diri serta lokasi kejadian merupakan rumah orang penting.

Menurut Reza, jika demikian yang terjadi maka itu sungguh pemilihan lokasi pelecehan seksual yang sangat tidak wajar.

"Dari cerita yang disampaikan Polisi wajar kalau publik bertanya-tanya," tambahnya seperti dikutip dari JPNN.COM.

Sebelumnya, kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mempertanyakan pernyataan polisi yang menyebut Brigadir J melecehkan istri Ferdy Sambo.

BACA JUGA:Belum Redam Soal Gugatan Cerai, Aldi Taher Malah Bilang Kangen ke Dewi Persik 

BACA JUGA:Pacar Almarhum Brigadir J Diperiksa Penyidik Bareskrim Polri Hari Ini

"Mungkinkah, Brigadir J melecehkan (istri Ferdy Sambo)? Itu hal yang tidak mungkin," kata Kamaruddin.

Kamaruddin juga menilai mustahil Bharada E mengancam Brigadir J, sebab secara kepangkatan kepolisian Bharada E di bawah Brigadir J.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com