SMP Al Falah Jambi Mulai Jalankan 4 Ekskul
Siswa saat melaksanakan kegiatan di lapangan.--
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Meski Pembelajaran Tatap Muka (PTM) sudah kembali normal, namun kegiatan tambahan yang dilakukan di luar dari jam pelajaran inti, yakni ekstrakurikuler (ekskul) bagi setiap sekolah masih harus mempertimbangkan kembali.
Seperti halnya ekskul yang akan dijalankan di SMP Al-Falah Kota Jambi, yang kini belum berani untuk mengadakan kegiatan ekskul secara penuh.
Mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi, Kepala SMP Al-Falah, Tukirat mengatakan, saat ini pihak sekolah belum berani untuk menjalankan skskul secara penuh. Maka dari itu, pihaknya hanya memfokuskan pada 4 jenis kegiatan ekskul saja.
“Karena masih dalam suasana pendemi, untuk itu kita belum berani untuk menjalankan banyak-banyak. Jadi ekskul kita tidak semuanya dijalankan, hanya 4 ekskul saja,” tuturya, pada Jumat (5/8).
BACA JUGA:PTPN Group Raih Laba Rp 3,86 Triliun di Semester 1 2022
4 Ekskul yang akan dijalankan yakni, Pramuka, Karate, Palang Merah Remaja (PMR), dan juga Kompangan.
“Untuk tahun ini kita renacanakan hanya beberapa ekskul yang akan berjalan. Untuk ekskulnya ada Pramuka, Karate, PMR, dan juga kompangan. Jadi, untuk sementara ekskulnya itu dulu,” tuturnya.
Dirinya mengatakan, untuk ekskul Pramuka memang harus dijalankan bagi siswa SMP Al-Falah, lantaran ekskul tersebut merupakan kegiatan wajib bagi mereka.
“Kalau ekskul pramuka memang kita utamakan, karena ekskul tersebut merupkan kegiatan wajib bagi siswa SMP di sekolah ini. Ekskul itu sudah lama memang dijalankan,” katanya.
BACA JUGA:Diserang Israel, Ratusan Orang di Gaza Luka-luka, Puluhan Orang Tewas Termasuk Anak-anak
BACA JUGA:Pemprov Jambi Gelar Tabligh Akbar dan Santunan 2000 Anak Yatim, Sediakan Makanan Gratis
Sementara untuk ekskul lainnya seperti, Paskibra, Tari, Musik, Futsal, Voli, dan kegiatan Ekskul lainnya, untuk saat ini tidak dijalankan.
Kegiatan ekstrakurikuler tersebut rencananya akan berjalan dalam waktu dekat ini, yakni pada Jum’at (12/8) mendatang.
Meskipun kegiatan ekskul sudah berjalan, Tukirat juga akan mengimbau para siswa untuk tetap mematuhi protokol Kesehatan. Dirinya berharap, ke depannya kegiatan ektrakurikuler dapat berjalan dengan normal, seperti sedia kala. (mg02/zen).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: