Terungkap! Ferdy Sambo Siapkan Uang Rp2 Miliar Sebagai Tutup Mulut Kasus Brigadir J
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Misteri kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J kian terkuak. Kematiannya yang semuala disebut akibat baku tembak, kini mulai mendapat titik terang.
Fakta terbaru diungkapkan mantan pengacara Bharada E, Burhanuddin yang menyebut eks Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim itu menyediakan uang miliaran sebagai tutup mulut.
Dia mengatakan Ferdy Sambo menyiapkan uang Rp2 miliar sebagai tutup mulut kasus Brigadir J.
Lantas untuk siapa saja uang tutup mulut Rp2 miliar itu?
BACA JUGA:Brigadir J Melapor ke Putri Candrawathi Ada Wanita Cantik yang Dekat dengan Ferdy Sambo
Kata dia, Sambo menjanjikan uang Rp 1 miliar kepada Richard Eliezer alias Bharada E setelah Brigadir J tewas ditembak mati.
Menurut Burhanuddin, uang yang dijanjikan Irjen Ferdy Sambo kepada Bharada E itu untuk tidak membongkar insiden penembakan Brigadir J.
"Iya (benar Bharada E dijanjikan uang Rp 1 miliar agar tutup mulut, red) ada di BAP (berita acara pemeriksaan)," kata Burhanuddin saat dikonfirmasi, Jumat 12 Agustus 2022, mengutip JPNN.com.
Burhanuddin menyebut tersangka lainnya, KM dan Bripka Ricky Rizal alias Bripka RR (sebelumnya Brigadir RR) juga dijanjikan uang masing-masing Rp 500 juta.
BACA JUGA:Bupati Pemalang Kena OTT, KPK: Diduga Terima Rp4 Miliar dari Praktik Jual Beli Jabatan
BACA JUGA:Komisi IX DPR RI Bersama Mitra BKKBN Gelar Kegiatan Kampanye Penurunan Stunting di Kabupaten/Kota
Jadi, Ferdy Sambo menjanjikan uang Rp 2 miliar kepada Bharada E, Bripka RR, dan KM.
"(Total uang yang dijanjikan Ferdy Sambo Rp 2 miliar, red) iya," ujar Burhanuddin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn.com