Breaking News! Gempa Kaur-Bengkulu Terasa Hingga Kerinci

Breaking News! Gempa Kaur-Bengkulu Terasa Hingga Kerinci

ilustrasi gempa-ist-jambiindependent.disway.id

KERINCI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Gempa Bumi kembali dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Kerinci dan juga Kota  Sungaipenuh, Selasa 23 Agustus 2022 malam tadi.

Dari informasi yang diterima koran, pusat gempat berasal dari Southern Sumatra, Indonesia pada kedalaman 12 Km.

Warga Kerinci Bustami membenarkan adanya gempa yang dirasa di Kerinci. Dia mengatakan bahwa gempa terasa di Kerinci pada pukul 21.30 wib dan membuat warga keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

 "Ya, benar ada gempa barusan terasa beberapa detik begitu terasa cukup lama teras jelasnya,” kata dia.

Sementara itu, Kurnianingsih, kepala BMKG Kerinci saat dihubungi turut membenarkan hal tersebut. "Benar ada gempa, dengan Kekuatan 6.5 SR (23-Aug-2022) pada jam 21:31:39 WIB berada di Lintang, 5.22 Ls, Bujur 102.95 BT pada Kedalaman , 12 Km," jelasnya , malam tadi.

Dijelaskan Kurnianingsih bahwa lokasi gempa tersebut berada pada 64 km Barat Daya Kaur-Bengkulu, 76 km Timur Laut Enggano-Bengkulu, 85 km Tenggara Bengkulu Selatan, 176 km Tenggara Bengkulu-Bengkulu, 443 km Barat Laut Jakarta-Indonesia.

"Gempa tidak berpotensi tsunami,"jelasnya. (sap)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: