SLB Harapan Mulia Kota Jambi Gelar Family Day
Keluarga besar SLB Harapan Mulia gelar Family Day, Sabtu 22 Oktober 2022-Foto : Subhi-Jambi-independent.co.id
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sekolah Luar Biasa (SLB) Harapan Mulia Kota Jambi menggelar kegiatan rutin tahunan Family Day, Sabtu 22 Oktober 2022 di Taman Remaja Jambi.
Family Day Tahun 2022 diikuti sejumlah siswa- siswi baik dari tingkat TK, terapi, SD, SMP, hingga SMA.
Acara diisi dengan berbagai penampilan dari siswa dan siswi SLB Harapan Mulia. Semua anak terlihat berbahagia dan menikmati kegiatan family day meskipun diiringi dengan rintik hujan. Namun tak mengendorkan semangat anak anak untuk mengikuti family day.
Kepala Sekolah SLB Harapan Mulia Kota Jambi Yuli Maryati,Se, Mpd mengatakan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka meningkatkan tali silahturahmi seluruh keluarga besar SLB Harapan Mulia. Mulai dari orang tua,siswa hingga guru.
BACA JUGA:Subvarian Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia, Melonjak Tajam di Singapura
BACA JUGA:Produsen Obat Sirup Diduga Pasok Bahan dari Negara yang Berbeda dari Biasa
"Kita bersyukur karena bisa berkumpul di arena Taman Remaja Kota Jambi dalam rangka kegiatan rutin tahunan sekolah Family Day tahun 2022 dengan tema Satu Hari Bersama Keluarga Menciptakan Seribu Kenangan," ujarnya.
Yuli mengatakan bahwa dirinya yakin orang tua/wali yang hadir dapat memahami makna kalimat tersebut.
"Satu hari bersama karena kita yakin semua anak- anak kita gembira, bahagia, bangga , baik itu mama - mapa, dan mungkin di hari yang bahagia ini ada yang membawa nenek, kakek,serta keluarga yang bisa bersama pada momen kebersamaan," bebernya.
BACA JUGA:Jangan Khawatir, Dinkes Ungkap Ini Pengganti Obat Sirup untuk Anak
BACA JUGA:Ini 3 Tips Kesehatan dari Menkes Budi Gunadi, Simak Yuk
"Saya juga ucapkan terima kasih kepada orang tua/wali murid yang menyempatkan hadir di acara family day ini tentunya untuk membahagiakan anak- anak istimewa kita," ujarnya. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: